BTS Butter Salip Rekor Olivia Rodrigo Jadi Lagu Hits Terlama Kuasai Billboard Hot 100

- 3 Agustus 2021, 14:08 WIB
BTS
BTS /Instagram/@bts.bighitofficial/

KARAWANGPOST -  Boy Group asal Korea Selatan, BTS raih kesuksesan lewat lagu 'Butter' sampai kuasai Billboard Hot 100.
 
Lagu 'Butter' milik BTS juga menjadi lagu nomor 1 terlama yang berhasil puncaki Billboard Hot 100. Untuk itu, Billboard juga secara resmi mengumumkan bahwa lagu hit BTS 'Butter' tetap menduduki tangga musik nomor 1 di chart Billboard Hot 100.
 
Selama sembilan Minggu berturut-turut, lagu 'Butter' milik BTS berhasil menempati posisi pertama.
 
 
Meskipun memang, ada dalam kurun satu Minggu lagu tersebut di salip oleh lagu BTS lainnya yaitu 'Permission to Dance'.
 
Atas raihan puncak lagu 'Butter' BTS, itu menandakan bahwa 'Butter' BTS mengalahkan rekor Billboard Hot 100 yang sebelumnya ditempati oleh 'Drivers License' milik Olivia Rodrigo sebagai lagu terlama nomor 1 di Billboard Hot 100.
 
Selain itu juga, lagu 'Butter' BTS berhasil menjadi lagu terlaris dalam minggu ini.
 
 
Melansir dari Soompi, MRC Data (yang sebelumnya bernama Nielsen Music) menunjukkan bahwa lagu tersebut telah tayang sebanyak 30,5 juta, diputar diradio sebanyak 8,1 juta streaming, dan menuai 112.900 unduhan. 
 
Hal itu menandakan bahwa lagu 'Butter' BTS tetap meraih posisi nomor 1 di chart Penjualan Lagu Digital Billboard walaupun dalam kurun waktu yang tidak berturut-turut. 
 
Kemudian, lagu BTS lainnya 'Permission to Dance' menduduki posisi ke 9 di tangga musik Billboard Hot 100.
 
Sementara itu, untuk posisinya di chat Penjualan Lagu Digital, lagu 'Permission to Dance' tetap mempertahankan posisinya di posisi ke 2.  ***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x