Mensos Risma Minta Pemda Percepat Pencairan Bansos

- 26 Desember 2021, 21:52 WIB
Mensos Risma Minta Pemda Percepat Pencairan Bansos
Mensos Risma Minta Pemda Percepat Pencairan Bansos /@tri.rismaharini/Instagram

KARAWANGPOST - Menteri Sosial Tri Rismaharini meminta para pihak terkait mempercepat pencarian bantuan sosial kepada penerima manfaat untuk Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Program Sembako bisa dicairkan dalam bentuk uang tunai.

Mensos berbicara dan menekankan agar jajaran pemerintah daerah dan juga bank-bank milik negara (Himbara) memastikan pencairan bansos, mengingatkan sudah memasuki akhir tahun.

"Saya minta pencarian dipercepat. Ini sudah akhir tahun. Senin besok saya minta semuanya tuntas," kata Menteri Sosial Tri Rismaharini

Baca Juga: Anime Jujutsu Kaisen 0 The Movie, Diproyeksi Jual 1 Juta Tiket di Hari Pertama 

Tidak ada penerima manfaat yang belum mencairkan bantuannya," lanjut Mensos di hadapan Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin dan pimpinan Bank Himbara, Sabtu 25 Desember 2021.

Mensos dan rombongan bergerak menyusuri jalanan desa mencari rumah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang diketahui belum cair bantuan sosialnya.

Menteri Sosial Tri Rismaharini tiba di Desa Melis, Kecamatan Gandusari, Trenggalek, rombongan berhenti di jalan desa.

Baca Juga: Polisi Keroyok ABG 14 Tahun, Kompolnas Pertanyakan Polisi dalam Pengaruh Narkoba

Menteri Sosial Tri Rismaharini kemudian meminta petugas bank mencairkan bansos milik warga di tempat tersebut.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x