Menhub Berharap Pemudik Tidak Gunakan Sepeda Motor, Kami Beri Fasilitas Mudik Gratis

- 14 Maret 2023, 15:06 WIB
Kelelahan saat mudik menggunakan sepeda motor
Kelelahan saat mudik menggunakan sepeda motor /Karawangpost/Facebook/Info Singaraja Bali



KARAWANGPOST - Masyarakat diminta untuk tidak menggunakan sepeda motor sebagai moda transportasi saat perjalanan mudik Lebaran 2023.

Hal itu disampaikan Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi yang menyarankan lebih baik memanfaatkan program Mudik Gratis Kemenhub.

"Kami mengimbau masyarakat tidak menggunakan sepeda motor untuk mudik jarak jauh karena potensi untuk terjadi kecelakaannya sangat tinggi," ungkap Menhub Budi dalam keterangannya, Selasa 14 Maret 2023.

 Baca Juga: Kapolres Karawang Pastikan Jalur Atlernatif Karawang Aman Digunakan Saat Mudik Lebaran

Menhub menyarankan, masyarakat dapat memanfaatkan program mudik gratis yang diselenggarakan Kementerian Perhubungan.

Selain penumpang, sepeda motornya juga akan kami angkut secara gratis, sehingga motornya bisa digunakan untuk bermobilitas di tempat tujuan.

Program mudik gratis ini diselenggarakan dengan tujuan untuk mengurangi jumlah pemudik pengguna sepeda motor. Dimana pada tahun ini diprediksi pengguna sepeda motor mencapai 25,13 juta orang dari total prediksi pemudik yang mencapai 123,8 juta orang.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Masyarakat Blora Jateng Manfaatkan Tanah yang Diberikan Pemerintah

"Kita lihat penggunaan sepeda motor untuk mudik pada tahun ini masih cukup tinggi. Walaupun dengan berbagai alasan kemudahan, tetapi tetap keselamatannya tidak terjamin," terangnya.

Lebih lanjut Menhub mengatakan, program-program mudik gratis juga dapat dilaksanakan oleh berbagai pihak baik itu Kementerian/Lembaga, BUMN, perusahaan-perusahaan swasta, dan pihak lainnya. Hal ini dimaksudkan agar kuotanya semakin banyak.

"Dengan semakin banyaknya kuota mudik gratis, kita harapkan dapat menekan jumlah pemudik yang menggunakan sepeda motor, mengurangi angka kecelakaan yang banyak melibatkan pengguna sepeda motor, dan sekaligus juga dapat mengurangi kepadatan di jalan," jelasnya.

Baca Juga: Sinergitas Kemenpora dan KONI Harus Terjaga untuk Meningkatkan Prestasi Olahraga

Direktur Keselamatan dan Keamanan Korlantas Polri, Brigjen Pol Ery Nursatari juga mengimbau kepada para pemudik untuk tidak menggunakan sepeda motor untuk mencegah kecelakaan lalu lintas.

"Menggunakan kendaraan sepeda motor itu saat mudik lebaran sangat riskan terhadap kecelakaan," ungkap Direktur Keselamatan dan Keamanan Korlantas Polri, Brigjen Pol Ery Nursatari di Merak, Banten, Minggu 12 Maret 2023.

Polri mendukung langkah dan imbauan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi agar pemudik tidak menggunakan kendaraan roda dua, pasalnya, selama ini tingkat kecelakaan lalu lintas terutama kendaraan roda dua cukup tinggi.

Baca Juga: Sebanyak 2.716 Personel Kepolisian Akan Diterjunkan untuk Pengaman Piala Dunia U-20

Ery menyarankan pemudik lebaran lebih baik memanfaatkan fasilitas yang diberikan pemerintah dengan bus, kapal, dan kereta secara gratis.

"Kami minta pemudik lebaran gunakanlah fasilitas itu daripada harus hilang nyawa. Meskipun kita tidak tau masalah nyawa itu. Masyarakat harus menyadari bahwa pemerintah bertujuan baik," kata Ery.

Baca Juga: Bank Crypto Ketiga Milik AS Resmi Ditutup

Dia menyebut Polri juga berharap masyarakat yang mudik lebaran merasa senang, gembira dan selamat sampai tujuan. Kepolisian akan menerjunkan petugas di lapangan untuk memberikan pelayanan angkutan lebaran tahun 2023.

Mereka petugas nantinya disebar di titik-titik rawan kemacetan juga di tempat keramaian, seperti stasiun hingga pelabuhan. Bahkan, petugas kepolisian rutin menggelar operasi, patroli dan disebar di tempat-tempat rawan kejahatan.

"Kami bekerja keras untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat yang mudik lebaran agar berjalan lancar, aman, nyaman, merasa senang, gembira dan berkesan serta selamat sampai tujuan," ungkapnya.***

Editor: M Haidar

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x