Toyota Siapkan 297 Bengkel Siaga dan 11 Posko Selama Mudik Lebaran

- 17 April 2023, 17:23 WIB
/Karawangopost/

Baca Juga: Ratusan Ribu Obat Telarang Berhasil Disita Timsus Sanggabuana Polres Karawang

Kemudian untuk melengkapi paket servis pada LCGC, Toyota juga menyediakan T-Care Lite+ yaitu paket suku cadang sampai servis ketujuh per 60.000 km selama 3 tahun, di mana Toyota memberikan harga paket yang lebih terjangkau dibandingkan dengan harga normal.

Termasuk pula dalam rangka menyambut Lebaran Idul Fitri. Di mana Toyota hadir dengan berbagai rangkaian program servis perawatan kendaraan, agar memberikan ketenangan dan kenyamanan bagi pelanggan yang melakukan perjalanan mudik dengan kendaraan Toyota-nya.

“Toyota siap melayani dengan baik para pelanggan yang datang ke Toyota Posko Siaga dan Toyota Bengkel Siaga. Kesiapan Toyota tidak hanya dari sisi jajaran teknisi yang handal, namun juga dari sisi ketersedian spareparts untuk situasi darurat seperti aki, di mana Toyota memiliki Toyota Genuine Battery dengan kualitas dan standar yang disesuaikan dengan spesifikasi kendaraan Toyota,” ujar Anton, saat pembukaan Toyota Posko Siaga di Rest Area KM 57 Cikampek.

Baca Juga: Kemiskinan Menjadi Faktor Utama Hadirnya Pinjol di Tengah Masyarakat

Sementara itu, Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Fumitaka Kawashima, menambahkan bahwa Toyota mendorong para pelanggan untuk selalu safety driving, apalagi di tengah musim mudik dengan kondisi lalu lintas yang lebih padat dibanding biasanya.

“Semoga pengguna kendaraan Toyota bisa menjadi safety driving agent untuk saling mendorong sosialisasi & meningkatkan kesadaran pengguna jalan raya akan pentingnya keselamatan berkendara,” kata Kawashima.

Kemudian Toyota juga memberikan kemudahan bagi pelanggan yang dapat mengakses aplikasi mTOYOTA dan website Aftersales Toyota untuk mendapatkan informasi mengenai lokasi dari Toyota Posko Siaga dan Toyota Bengkel Siaga.

Baca Juga: Ancaman Polusi Mikroplastik Akan Berdampak Buruk Terhadap Produk Perikanan Laut 

Aplikasi mTOYOTA dapat diunduh oleh pengguna Android di Play Store dan pengguna iOS di Appstore. Selain itu, pelanggan juga dapat mengaksesnya melalui chatbot Toyota Interactive Virtual Assistant (TARRA) di no Whatsapp 0811 1500 315.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x