PON XX Papua, Cabor Gulat Putri Jabar Raih Dua Medali Emas

- 9 Oktober 2021, 18:38 WIB
Atlet Pegulat Putri Jawa Barat Dewi Atiya dan Kharisma Tantri Herlina
Atlet Pegulat Putri Jawa Barat Dewi Atiya dan Kharisma Tantri Herlina /dok.foto/Koni Jabar/

KARAWANGPOST - Atlet cabang olahraga gulat putri berhasil merebut medali emas pada kelas 57 kg setelah mengalahkan pegulat dari Jawa Timur.

Dewi Atiya yang diandalkan Jawa Barat berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan pegulat Jawa Timur, Intan Indah Safirti.

Selanjutnya pada kelas 62 kg berhasil merebut medali emas diraih Jabar atas nama Kharisma Tantri Herlina  yang berhasil menghentikan pegulat Sumatera Barat Delfita.

Baca Juga: Selamat! Sebanyak 173.329 Guru Honorer Lulus Ujian Seleksi Pertama ASN PPPK Tahun 2021

Jabar pun akan menurunkan di kelas 68 kg untuk memperebutkan peringkat ke-3 dan ke-4  atas nama Nidha Jeyan. Namun Nidha gagal setelah dikalahkan pegulat Kaltim, Tasya Fatimah.

Cabang olahraga gulat Jawa Barat ditargetkan untuk mendulang medali emas sebanyak-banyaknya di arena perhelatan besan PON XX Papua 2021.

Selain atlet putra, cabang olahraga gulat masih akan menurunkan pegulat putra salah satu yang menjadi andalannya adalah Seni Christian atlet asal Kota Bandung.

"Khusus untuk putri alhamdulilah  memberikan yang terbaik bagi Jawa Barat," ujar Hendi salah satu ofisial tim gulat Jawa Barat.***

Editor: M Haidar

Sumber: KONI Jawa Barat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x