Sinopsis Anime Attack on Titan, Misteri Tembok Raksasa

31 Oktober 2021, 16:07 WIB
Alur Cerita Anime Attack on Titan, Misteri Tembok Raksasa /Karawangpost/ Instagram @anime_shingeki_official

KARAWANGPOST - Anime Attack on Titan atau dalam bahasa judul bahasa Jepang-nya Shingeki no Kyojin.

Menceritakan Eren Yeager yang berusaha menguak misteri sebuah Benteng untuk melindungi manusia dari raksasa.

Manusia tinggal dan di kelilingi dinding besar yang berlapis lapis. Diluar dinding banyak Titan, Raksasa pemakan manusia yang tidak memiliki akal.

Baca Juga: Sinopsis Anime Tokyo Ghoul, Film Dark Fantasi Manusia Setengah Monster 

Suatu hari, tiba-tiba tembok terluar dirobohkan dengan sengaja oleh seekor titan berotot, dan titan yang mampu mengeluarkan uap! Dinding menjadi bolong dan titan-titan segera menyerbu masuk ke kota Shigansina.

Manusia segera menyelamatkan diri menuju lapisan tembok yang lebih dalam. Namun, banyak juga korban yang berjatuhan akibat insiden tersebut. Salah satunya adalah ibu dari bocah Eren.

Sejak saat itu, Eren kecil berjanji akan membunuh seluruh titan yang ada, dan untuk melakukannya, dia akan bergabung dengan pasukan pengintai.

Baca Juga: Anime Sekai Saikou no Ansatsusha, Reinkarnasi Pembunuh Bayaran di Keluarga Bangsawan

Setelah tumbuh remaja, Eren, Mikasa, dan Armin pun bergabung dengan pasukan calon militer.

Suatu hari, mereka harus menjalankan misi untuk mengembalikan kota Shigansina. Dalam misi tersebut, banyak pasukan yang gugur.

Armin yang kebingungan pun menjadi tidak fokus dan hampir dimangsa oleh titan, namun Eren menyelamatkannya. Sebagai gantinya malah Eren yang dimakan titan.

Baca Juga: Anime Blue Period, Film Berdasarkan Seni Lukisan

Pasukan sudah hampir tidak ada harapan. Banyak korban dimana-mana, dan juga bahan bakar mereka sudah sekarat.

Dan titan masih berkeliaran sehingga sulit bagi mereka untuk kembali ke dalam dinding.

Tiba-tiba mereka mendapat titik cerah. Seekor titan yang kelihatannya lebih kuat dari titan lainnya berusaha membantu mereka.

Baca Juga: Anime Saihate no Paladin Rilis, Seorang Anak yang Dibesarkan Tiga Mayat Hidup

Titan itu tidak memakan manusia, dan malah menyerang titan lain sehingga memberi ruang pada pasukan yang tersisa untuk pergi ke camp terdekat dan mengisi bahan bakar.

Akhirnya mereka pun selamat. Namun titan yang tadi membantu mereka telah roboh ke tanah.

Dan dari dalam tubuh titan tersebut keluar tubuh teman yang mereka sayangi, Eren! Dan dia masih hidup.

Baca Juga: Sinopsis Anime Tensei Shitara Slime Datta Ken, Film Genre Isekai Terbaik

Singkatnya Eren adalah manusia yang dapat berubah menjadi titan. Hal tersebut baru diketahui setelah insiden diatas.

Beberapa atasan militer yang panik langsung ingin membunuhnya dengan meriam begitu ia sadarkan diri.

Namun seorang atasan militer percaya bahwa Eren dapat memberikan keuntungan besar bagi umat manusia, dan menghentikan aksi tersebut.

Akhirnya dengan beberapa pertimbangan, Eren pun diputuskan untuk bergabung sekaligus diawasi oleh pasukan manusia yang terkuat, yaitu pasukan pengintai.***

Editor: Zein Khafh

Tags

Terkini

Terpopuler