Heboh Belanja Mobil Dinas Pejabat Karawang hingga Penghinaan Wartawan, Mantan Wabup Kembalikan Mobil Dinas

- 28 September 2021, 12:36 WIB
Mantan Wabup Karawang Kembalikan Mobil Dinas
Mantan Wabup Karawang Kembalikan Mobil Dinas /Karawangpost/Instagram @ahmadzamakhsari

Dalam pernyataan klarifikasi Kang Jimmy lewat pesan berantai tersebut, pihaknya menyatakan akan mengembalikan mobil dinas yang ia pakai selama menjabat sebagai Wakil Bupati Karawang.

"Assalamualaikum, Sampurasun, insyaa Allah hari ini jam 08.30 saya akan datang ke PEMDA untuk mengembalikan mobil dinas yang diperkarakan oleh salah satu oknum tim sukses," tulis Ahmad Zamakhsyari dalam pernyataannya yang dilansir dari pesan berantai yang beredar di media sosial WhatsApp pada Selasa, 28 September 2021.

Baca Juga: BTS Gelar Konser Offline Perdana Setelah 2 Tahun Pandemi COVID-19

Dalam pesannya tersebut, Kang Jimmy menjelaskan bahwa cara tersebut dilakukan semata karena sikap pribadi dirinya yang memposisikan sebagai politisi yang bisa menerima kritikan dari masyarakatnya.

"Langkah ini saya ambil atas dasar sikap gentleman saya sebagai politisi yang tidak alergi terhadap kritik," tulisnya.

"Saya tidak mau jadi bagian dari konflik sikap arogansi oknum tim sukses yang menghina sahabat media," jelasnya.

Baca Juga: Mazda CX-9 AWD Mobil Paling Mahal di Kelasnya, Kini Jadi Mobil Dinas Bupati dan Wabup Karawang

Kang Jimmy juga menuliskan beberapa pesan untuk Pemerintah Karawang agar lebih bijaksana dan menata kota nya semakin maju serta berkembang.

Ia berharap pihak penanggung jawab aset dari segala aset Pemerintah Daerah Karawang bisa lebih memerhatikan kembali semua aset terkhusus aset mobil diluar yang tercecer tak beraturan.

"Semoga pak Sekda (penanggung jawab semua aset) bisa merapihkan semua aset PEMDA, karena mobil-mobil yang masih berada di luar masih sangat banyak)," tegas Kang Jimmy.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah