Tiga Perempuan Tervokal di Media Massa, Sri Mulyani, Khofifah dan Risma

- 21 April 2021, 14:54 WIB
Sri Mulyani, Khofifah, Risma
Sri Mulyani, Khofifah, Risma /Antaranews

Dalam satu tahun terakhir, Khofifah tampil dalam 53.417 berita di media massa. Ia juga menjadi tokoh perempuan tervokal kedua dengan 150.774 pernyataan yang dikutip media massa.

Sedangkan posisi figur perempuan terpegah dan tervokal nomor tiga di Indonesia adalah Menteri Sosial yang juga mantan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang akrab disapa Risma.

Baca Juga: Lima Prioritas Riset Nasional untuk Energi Baru Terbarukan

Risma tayang dalam 51.436 berita serta sebanyak 121.548 pernyataannya menghiasi pemberitaan.

Baik Khofifah maupun Risma banyak diberitakan dan berbicara soal penanggulangan Covid-19, khususnya di Jawa Timur dan Surabaya.

Risma yang saat ini menjabat sebagai Menteri Sosial juga banyak disorot soal kebijakan dalam bantuan sosial Covid-19.

"Ketiga figur perempuan ini berada di urutan yang sama, dalam deretan sosok Perempuan Terpegah dan Tervokal di media," ujarnya.

Meski begitu, Rustika menyebutkan bahwa porsi pemberitaan figur kaum perempuan di media dinilai masih minim.

"Hanya sekitar 17-18 persen saja porsi figur perempuan dalam pemberitaan," kata dia.***

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah