Trending Twitter! #GreyApFinalTokyo2020 Greysia Polii/Apriyani Rahayu Raih Emas Olimpiade Tokyo 2020!

- 2 Agustus 2021, 14:16 WIB
Greysia Polii (kiri), dan Apriyani Rahayu (kanan).
Greysia Polii (kiri), dan Apriyani Rahayu (kanan). /KarawangPost/Twitter @BadmintonTalk

KARAWANGPOST - Trending Twitter Indonesia dukungan dan doa untuk pasangan ganda putri bulu tangkis Indonesia Greysia Polii dan Apriyani Rahayu yang melaju di final Olimpiade Tokyo 2020.

Hasil akhir pertandingan menunjukkan kemenangan untuk tim ganda putri Indonesia dengan skor akhir 21-15, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu berhasil mengalahkan pasangan ganda putri China, Chen Qingchen dan Jia Yifan.

Dukungan dan doa terus dilontarkan oleh warganet dari awal pertandingan hingga pertandingan selesai, hal itu terungkap pada tagar trending Twitter Indonesia #GreyApFinalTokyo2020.

Baca Juga: Selandia Baru akan Bebas Perjalanan Karantina untuk Tenaga Kerja Holtikultura

"Bukan hanya KEBANGGAAN BANGSA, nama mereka juga bakal tercatat dalam sejarah Indonesia SELAMAT ATAS MEDALI EMAS INDONESIA #GreyApFinalTokyo2020," tulis akun @debiaguss.

"CONGRATS AND THANK YOU GREYAP!! AKHIRNYA BISA BAWA EMAS dan DENGAR INDONESIA RAYA BERKUMANDANG #GreyApFinalTokyo2020," kata akun @Springdoy1999.

Warganet lainnya berkomentar tak henti-hentinya melontarkan rasa bangga terhadap Greysia dan Apriyani.

Baca Juga: Ivana Lie: Greysia Polii/Apriyani Rahayu Berpotensi Raih Medali Emas Olimpiade Tokyo 2020

"Ya Allah bangga banget, enggak nyangka, bangga bangettt," ujar akun @_blowingbii.

"Gold medal for Indonesia, bangga dan terharu banget ya Allah," ungkap akun @leanaf97l.

Adapun komentar warganet yang salah fokus dengan aksi menegangkan dari Greysia Polii yang sempat ganti raket ditengah permainan.

"Ini ter epic sih pas ganti raket dan tetap dapat poin," papar akun @rumsiw.

Baca Juga: China Laporkan Lonjakan Kasus COVID-19

Momen kemenangan Greysia dan Apriyani juga semakin spesial karena bertepatan dengan dekatnya hari ulang tahun Indonesia.

"'First Women's Doubles Indonesia' to reach this milestone. Terima kasih Greysia dan Apriyani. GOLD MEDAL untuk Indonesia yang bentar lagi ulang tahun, thank you, we are proud of you!!," ujar akun @aflowerrblossom.

"Congrats Ci Greysia Apriyani, kalian keren banget, bangga denger Indonesia Raya berkumandang... Jadi kado spesial HUT RI," ungkap akun @callmeTatanezz. ***

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah