Timnas Indonesia Batal Ikuti Piala Piala AFF U 23 di Kamboja, Ini Alasannya

- 11 Februari 2022, 11:36 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-23 saat sedang berlatih sebelum keputusan PSSI  membatalkan keikutesertaar Timnas Indonesia di ajang Piala AFF U 23 2022 di Kamboja
Pemain Timnas Indonesia U-23 saat sedang berlatih sebelum keputusan PSSI membatalkan keikutesertaar Timnas Indonesia di ajang Piala AFF U 23 2022 di Kamboja /Instagram.com/@pssi/

KARAWANGPOST - Timnas Indonesia U-23 batal mengikuti turnamen Piala AFF U 23 di Kamboja yang digelar pada 14-26 Februari 2022.

“Dengan sangat menyesal, kami harus membatalkan keikutsertaan Indonesia di Piala AFF U 23,“ kata Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Pembatalan tersebut di antaranya karena ada tujuh pemain Timnas Indonesia U-23 yang positif Covid-19 dan 1 ofisial.

Baca Juga: Arti Mimpi tentang Anjing

Tujuh pemain itu adalah Ronaldo Joybera R Junior, Muhammad Ferrari, Braif Fatari, Taufik Hidayat, Irfan Jauhari, Ahmad Figo Ramadhani, dan Cahya Supriyadi.

Selain itu, ada empat pemain yang menunggu masa inkubasi karena satu kamar dengan mereka yang terpapar Covid-19. Mereka adalah Alfeandra Dewangga, Genta Alparedo, Muhammad Kanu Helmiawan, dan Marcelino Ferdinan.

Alasan pembatalan lainnya, ada tiga pemain yang mengalami cedera, yakni Gunansar Mandowen, Ramai Rumakiek, dan Muhammad Iqbal. Tiga pemain yang mengalami cedera itu saat memperkuat klubnya di Liga 1 Indonesia.

Baca Juga: Liga 1 Indonesia: Persib Berambisi Menang, PSS Sleman Tak Mau Kalah

Saat ini hanya tersisa satu orang kiper, yakni Muhammad Riyandi. Namun, Riyandi baru saja menjalani karantina selama 10 hari. Satu kiper lainnya, yakni Cahya Supriyadi juga positif Covid-19.

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah