Resep dan Cara Membuat Pizza Krispi Jamur atau Mushroom Tart, Renyah & Gurih!

- 8 Desember 2022, 15:08 WIB
Pizza Jamur Krispi/
Pizza Jamur Krispi/ /Twitter/hermawan_devina

KARAWANGPOST - Membuat makanan enak dan nikmat itu bisa dilakukan sendiri, salah satunya resep makanan yang satu ini selain mudah bahannya pun sangat banyak untuk didapatkan.

Pizza Krispi Jamur atau Mushroom Tart, merupakan salah satu masakan yang dapat di sajikan dengan porsi besar untuk dinikmati bersama anggota keluarga.

Tidak perlu keahlian khusus untuk membuat hidangan ini, hanya diperlukan membaca secara teliti, baik bahan-bahan yang diperlukan serta langkah dan cara membuatnya.

Baca Juga: Terungkap Alasan Mengapa Jenna Ortega di Wednesday Addams Tidak Pernah Mengedipkan Mata

Dibawah ini adalah bahan-bahan dan cara membuat Pizza Krispi Jamur atau Mushroom Tart. Simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini:

Resep Mushroom Tart (untuk 3-6 porsi)

Bahan adonan:
195 gr tepung terigu protein sedang
½ sdt garam
20 gr air es
120 gr Anchor Unsalted Butter

Baca Juga: Jujutsu Kaisen Bab 207: Pertarungan Hebat Dilanjutkan Saat Choso Menyerang Kenjaku

Bahan caramelized onion:
2 sdm minyak
4 batang daun thyme
½ sdm Anchor Unsalted Butter
1 ½ buah bawang bombai
½ sdt gula pasir
¼ sdt garam
¼ sdt lada hitam

Bahan creamy mushroom:
75 gr jamur tiram/ oyster
50 gr jamur kancing / champignon
50 gr jamur shitake
100 gr jamur shimeji
1 butir kuning telur
5 batang daun thyme
1 sdm Anchor Unsalted Butter
80 ml Anchor Cooking Cream
¼ sdt garam
¼ sdt merica

Baca Juga: Bocoran My Hero Academia Season 6 Episode 11: Tarian Dabi

Topping:
10 gr keju parmesan

Cara membuat:

1. Potong kotak kecil Anchor Unsalted Butter lalu pindahkan ke dalam mangkuk
2. Masukkan tepung terigu dan garam, aduk menggunakan tangan hingga menjadi butiran pasir

3. Tambahkan air es, aduk sebentar lalu bungkus dengan cling wrap. Masukkan ke dalam kulkas selama 1 jam

Baca Juga: Gempa Magnitudo 5,8 Guncang Sukabumi Jawa Barat

4. Untuk caramelized onion, iris bawang bombai lalu tumis di api besar hingga wangi dan sedikit kecokelatan

5. Tambahkan garam, gula pasir, lada hitam, dan daun thyme, masak hingga kecokelatan di api kecil

6. Matikan api lalu masukkan Anchor Unsalted Butter, aduk rata, sisihkan

7. Pipihkan adonan lalu bentuk persegi panjang

Baca Juga: Revenge of Others Episode 9: Jae Beom dan Chan Mi Selamatkan Soo Heon dari Jebakan O Sung

8. Tekan-tekan bagian pinggir adonan, tusuk bagian tengah adonan dengan garpu lalu panggang di suhu 170 derajat celcius selama 15 menit

9. Potong-potong jamur sesuai selera lalu panaskan minyak, tumis jamur oyster dan shimeji di api besar beberapa saat

10. Masukkan sisa jamur, masak kembali hingga wangi dan kecokelatan

Baca Juga: Bocoran One Piece Chapter 1069 Ungkap Bentrokan Luffy dan Lucci

11. Masukkan Anchor Unsalted Butter, daun thyme, garam, dan lada hitam, aduk rata kemudian masukkan Anchor Cooking Cream masak beberapa saat

12. Pindahkan ke dalam mangkuk. Dinginkan hingga hangat kuku lalu tambahkan kuning telur, aduk rata

13. Susun caramelized onion dan creamy mushroom di atas tart crust. Tambahkan parutan keju parmesan. Panggang kembali di suhu 190 derajat celcius selama 10 menit

14. Mushroom tart siap disajikan

Baca Juga: Behind Every Star Episode 10: Insiden Naskah Empat Tahun yang Lalu


Demikian resep dan cara membuat Mushroom Tart yang bisa dibuat dan aplikasikan di rumah sendiri.

Dengan bumbu dan resep yang sangat mudah, ini bisa jadi referensi untuk sajian keluarga, selamat mencoba.***

Editor: Reni Sekuntari

Sumber: Devina Hermawan’s Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x