Lima Drama Korea tentang Perjalanan Hidup, Banyak Momen Haru dan Menyentuh

- 7 April 2022, 16:07 WIB
Twenty Five Twenty One
Twenty Five Twenty One /Netflix/

Move to Heaven

Drama Korea yang satu ini bercerita tentang seorang pemuda dengan sindrom Asperger bernama Geu-ru (Tang Jun-sang) dan seorang mantan narapidana yang menjadi walinya bernama Sang-gu (Lee Je-hoon).

Keduanya memiliki sifat yang bertolak belakang, tapi harus bekerja sama. Profesi mereka pun membawa keduanya belajar mengenai arti kehidupan dan pentingnya untuk menghargai hal-hal kecil dalam hidup.

Baca Juga: Film Bukan Cinderella, Saksikan Debut Fujianti Utami

Record of Youth

Record of Youth berkisah tentang tiga karakter yang harus menghadapi berbagai tantangan demi mencapai cita-cita.

Sa Hye-jun (Park Bo-gum) adalah seorang model yang bekerja paruh waktu di berbagai bidang. Dia bersahabat dengan Won Hae-hyo (Byeon Woo-seok), seorang model yang sedang merambah ke dunia akting.

Sementara itu, An Jeong-ha (Park So-dam) adalah seorang makeup-artist yang juga sedang mengejar mimpinya dan diam-diam merupakan penggemar berat Hye-jun. Masa muda ketiganya diisi oleh jatuh-bangun dalam upaya meraih mimpi, serta percintaan dan persahabatan yang menyentuh hati.

Baca Juga: One Piece Film: RED Tampilkan Poster Baru Luffy

Navillera

Drama ini mengajarkan bahwa tidak ada kata terlambat untuk mengejar mimpi. Park In-hwan (Deok-chul) adalah seorang pensiunan tukang pos yang ingin mewujudkan mimpi sebagai balerina di penghujung usianya.

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: cinemags


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah