Soal Amman Mineral Jadi Sorotan Hingga Trending di Twitter, Warganet Minta DPR Turun Tangan

- 9 Desember 2022, 19:42 WIB
Tagar trending topik Twitter
Tagar trending topik Twitter /Tangkap Layar Twitter

KARAWANGPOST - Persoalan yang terjadi di PT Amman Mineral Nusa Tenggara menjadi sorotan publik. Tagar AmmanPelanggaranHAM menjadi trending topik di Twitter pada Jumat, 19 Desember 2022.

Banyak dari warganet di Twitter yang merasa banyak kejanggalan di kasus PT Amman Mineral. Di antaranya mengenai tidak dilaporkannya hasil riset oleh perusahaan pertambangan tersebut terkait lingkungan hidup dalam RDPU Komisi VII DPR RI yang berlangsung belum lama ini.

"Kok bisa PT AMNT tidak mencantumkan satupun hasil riset dan penelitian terkait lingkungan hidup?," cuit @diceritahidup.

Baca Juga: Prediksi Prancis vs Inggris Babak Perempat Final Piala Dunia 2022

Warganet juga menyoroti soal banyaknya kasus kecelakaan kerja yang dialami karyawan, tapi ditutup-tutupi oleh PT Amman Mineral.

"Wah parah ya. Ternyata banyak kasus kecelakaan kerja di PT AMNT yang mencoba ditutupi dan tidak jujur kepada publik," demikian cuitan @Asranbayu.

Sementara warganet lain meminta agar DPR RI segera turun tangan untuk menindaklanjuti kasus-kasus PT Amman Mineral tersebut.

"RDPU kedua harus fokus untuk desak DPR RI lakukan pemeriksaan dengan tujuan tertentu atau semacam audit investigasi menyeluruh terkait permasalahan di Amman Mineral," ujar @revanssigit.

Baca Juga: Song Hye Kyo Siap untuk Balas Dendam di The Glory

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x