Liga 1 Indonesia: Kalahkan Persikabo 1-0, Pelatih Bhayangkara FC: Anak-anak Bermain dengan Baik

- 31 Oktober 2021, 23:19 WIB
Moment Bhayangkara FC Menaklukan Macam Kemayoran dengan unggul tiga angka tanpa balas. Saat ini mereka mendapatkan kemenangan lagi atas Tira Persikabo dengan skor sangat tipis.
Moment Bhayangkara FC Menaklukan Macam Kemayoran dengan unggul tiga angka tanpa balas. Saat ini mereka mendapatkan kemenangan lagi atas Tira Persikabo dengan skor sangat tipis. /Twitter/@Liga1Match

KARAWANGPOST - Bhayangkara FC mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor 1-0 pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadiom Moch Soebroto Kota Magelang, Minggu 31 Oktober 2021.

Satu-satunya gol dalam pertandingan yang dimenangkan Bhayangkara FC itu diciptakan oleh Hansamu Yama Pranata pada babak pertama.

Dalam pertandingan tersebut, sejak awal babak pertama Bhayangkara FC terus melakukan tekanan hingga menghasilkan beberapa peluang di menit-menit awal.

Baca Juga: Liga 1 Indonesia: Persebaya Bungkam Persiraja dengan Skor 2-0

Pada menit 8 sundulan Hansamu Yama Pranata menggoyangkan jala gawang Persikabo. Golitu berawal setelah Hansamu Yama memanfaatkan tendangan sudut Adam Alis Setyano.

Setelah unggul 1-0, anak asuh Paul Christopher Munster tetap bersemangat menggempur pertahanan Persikabo, tetapi beberapa peluang gol tidak diselesaikan dengan baik dan kedudukan tetap 1-0 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Persikabo yang ketinggalan satu gol mencoba terus menekan pertahanan Bhayangkara FC, namun sejumlah peluang tidak dapat diselesaikan dengan baik.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Capricorn, Aquarius dan Pisces 01 November 2021: Jangan Menyerah Aquarius

Hingga laga usai, skor tak berubah, tetap 1-0 untuk keunggulan Bhayangkara FC.

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x