Sinopsis Film Ada Mertua di Rumahku: Tayang 14 Januari 2022

12 Januari 2022, 10:13 WIB
Sinopsis Film Ada Mertua di Rumahku: Tayang 14 Januari 2022 /Instagram @klikfilm

KARAWANGPOST - Film berjudul Ada Mertua di Rumahku adalah film terbaru karya dari Rully Manna.

Film ini akan rilis pada 14 Januari 2022 bersamaan dengan penayangan film Cek Ombak (Melulu) dan juga film Enam Batang melalui platform KlikFilm.

Ada Mertua di Rumahku ini dibintangi oleh sejumlah artis dan aktor yang tak asing lagi seperti Rano Karno, Roger Danuarta, Cut Meyriska dan lain-lain.

Baca Juga: Moon Chae Won Beri Dukungan Lee Joon Gi, Kirim Kopi Truk ke Lokasi Syuting

Film ini diawali dengan cerita dari proses akad nikah hari pernikahan Irfan (Roger Danuarta) dan Nirmala (Cut Meyriska).

Belum sempat menikmati malam pertama bersama Nirmala, Irfan kedatangan mertuanya, Bambang (Rano Karno).

Bambang, ayah kandung Nirmala tersebut adalah orang yang paling menyebalkan sedunia. Bambang bermaksud untuk tinggal bersama mereka.

Baca Juga: Terbongkar Siapa Sosok Artis Korea Brand Ambassador Kecantikan Lokal di Surabaya, Ini Faktanya

Karena sikap Bambang yang menyebalkan, membuat semua orang tidak ada satupun yang mampu tinggal bersamanya.

Nirmala yang memang sudah sangat kesal kepada ayahnya, akhirnya mau tidak mau harus mencoba hidup bersama ayahnya lagi.

Saat tinggal di rumah bersama, Bambang masih tetap melakukan hal-hal yang menyebalkan.

Sinopsis Film Ada Mertua di Rumahku: Tayang 14 Januari 2022 Instagram @klikfilm

Nirmala kemudian ditugaskan ke Surabaya, maka Irfan harus tinggal serumah berdua saja dengan Bambang.

Bagaimanakah kisah selanjutnya? Apakah Irfan dan Nirmala mampu hidup bersama Bambang?

Saksikan selengkapnya keseruan film Ada Mertua di Rumahku, melalui Virtual Gala Premier Film yang dijadwalkan tayang pada 14 Januari 2022 pukul 20.00 WIB KlikFilm.***

Editor: Ali Hasan

Sumber: Klik Film

Tags

Terkini

Terpopuler