Update Kasus COVID-19 di Karawang Sabtu 24 Juli 2021, Lima Ratus Orang Sembuh

- 24 Juli 2021, 22:08 WIB
Iluatrasi - Stop Covid-19
Iluatrasi - Stop Covid-19 /Pixabay/fernandozhiminaicela/
 
KARAWANGPOST - Pemerintah Kabupatan Karawang telah menerapkan PPKM Darurat dengan meminimalisir kegiatan masyarakat dan mengetatkan protokol kesehatan untuk mencegah peningkatan kasus penyebaran COVID-19.
 
Kasus COVID-19 di Kabupaten Karawang masih terus bertambah dan tercatat hingga hari ini jumlah kasus terkonfirmasi mencapai 38.266 kasus.  
 
Berdasarkan data pantauan COVID-19 oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang per Sabtu, 24 Juli 2021 jumlah kumulatif kasus terkonfirmasi mencapai 38.266 kasus setelah terjadi penambahan 235 kasus.
 
 
Jumlah terkonfirmasi COVID-19 yang menjalani perawatan sebanyak 772 kasus, jumlahnya masih sama dengan hari Jumat kemarin.
 
Sedangkan pasien terkonfirmasi COVID-19 yang melakukan isolasi mandiri sebanyak 3.257 kasus dengan data pengurangan sebanyak 362 kasus. 
 
 
Adapun jumlah kesembuhan pasien terkonfirmasi COVID-19 mencapai 32.728 kasus setelah adanya penambahan 585 kasus.
 
 
Menurut data pantauan COVID-19 teracatat total kasus suspek sebanyak 8.730 orang, 87 total probabel dan kontak erat sebanyak 40.490 orang.
 
Bagi warga Karawang diimbau tetap menerapkan protokol kesehatan dengan 5M, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah