Vaksinasi Anak Karawang Dianggap PHP, Puskesmas Belum Siap, Legislator: Anak Jangan Jadi Komoditas Pencitraan

- 24 Juli 2021, 17:55 WIB
Vaksinasi Anak di Stadion Karawang Dianggap PHP, Legislator: Anak Jangan Jadikan Komoditas Pencitraan
Vaksinasi Anak di Stadion Karawang Dianggap PHP, Legislator: Anak Jangan Jadikan Komoditas Pencitraan /KarawangPost

KARAWANGPOST - Gembar-gembor vaksinasi anak yang disampaikan Pemkab Karawang di media sosial ternyata tak sesuai dengan kenyataan. Pemkab melalui Dinas Kesehatan Karawang seakan-akan gagap melaksanakan vaksinasi anak.

"Peserta vaksin yang dapat jadwal hari ini khusus untuk kategori anak kena PHP," kata anggota DPRD Karawang Natala Sumedha.

Ia menyayangkan publikasi tentang vaksin untuk anak yang disampaikan Pemkab Karawang di media sosial tak sesuai dengan harapan.

Baca Juga: Profil Melani dan Mutiara, Atlet Dayung Olimpiade Tokyo 2020

Kondisi di lapangan ternyata tak semanis dengan gembar-gembor Pemkab Karawang di media sosial.

Natala menjelaskan, sebelumnya anak-anak sudah rela antre daftar online vaksin sejak sepekan lalu, bahkan mereka sudah print bukti daftarnya.

Namun pada Jumat 23 Juli atau sehari menjelang jadwal pelaksanaan, tempat vaksinasi untuk anak dialihkan.

Baca Juga: Dokter Anak Sarankan Hindari Penggunaan Gawai agar Tak Telat Bicara

Pada awalnya lokasi vaksinasi anak digelar di Stadion Singaperbangsa pada Sabtu 24 Juli. Namun sehari menjelang jadwal pelaksanaan, tempatnya dialihkan ke Puskesmas. Begitu juga dengan waktunya, belum disampaikan secara jelas.

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x