Polres Bangka Barat Tangkap Pemimpin Khilafatul Muslimin Setempat

- 14 Juni 2022, 19:01 WIB
Kapolres Bangka Barat AKBP Agus Siswanto
Kapolres Bangka Barat AKBP Agus Siswanto /Karawangpost/

KARAWANGPOST - Satu lagi pemimpin kelompok Khilafatul Muslimin di daerah ditangkap polisi.

Kali ini Polres Bangka Barat yang menangkap seorang pria yang diduga menjadi salah satu petinggi kelompok Khilafatul Muslimin di wilayah tersebut.

Pemimpin Khilafatul Muslimin tersebut berinisial A (47), diamankan di Dusun Pait Jaya, Desa Belo Laut, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Bangka Belitung (Babel), pada Selasa, 14 Juni 2022.

Baca Juga: Ratusan Kilogram Ganja Kering Disita Polres Metro Jakarta Barat 

Kapolres Bangka Barat AKBP Agus Siswanto mengungkapkan anggotanya mengamankan A karena diduga hendak melakukan makar.

“Pria berinisial A (47) kami amankan, dia diduga merupakan petinggi organisasi Khilafatul Muslimin,” kata Kapolres.

Pria tersebut saat ini sudah diamankan ke Mapolres Bangka Barat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: UEFA Nations League: Prediksi Pertandingan Inggris vs Hongaria 

Dalam penangkapan kali ini, polisi juga mengamankan beberapa barang bukti seperti buku-buku, laptop, buku tabungan, senjata tajam, dan kartu identitas.

Halaman:

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah