Para Pemain Persib Sembuh dari Covid-19 Jelang Laga Kontra PSIS

- 15 Februari 2022, 01:27 WIB
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts /PERSIB

KARAWANGPOST - Seluruh pemain Persib Bandung yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19 dan harus menjalani karantina, kini sudah sembuh.

Pelatih Persib Robert Alberts menyampaikan kalau para pemain telah dinyatakan negatif Covid-19, menjelang laga kontra PSIS Semarang.

Persib akan melakoni laga kontra PSIS Semarang pada Selasa 15 Februari 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Baca Juga: Sonic the Hedgehog 2: Knuckles, Tails, dan Kembalinya Robotnik

Meski begitu, Robert Alberts kalau mereka yang sudah negatif tidak bisa langsung bermain. Sebab ada tahap pemulihan terlebih dahulu.

"Semua pemain sudah keluar dari masa karantina. Tapi, itu tidak berarti semua pemain bisa langsung bertanding," kata dia dikutip dari laman resmi klub.

Di antara alasannaya, para pemain yang sudah kembali negatif tidak bisa langsung dimainkan, karena belum berada di dalam kondisi yang cukup bugar untuk bertanding.

Baca Juga: Heboh Geng 99 Hospital Playlist Pamer Foto Terbaru, Fans Curiga Season 3 Segera Rilis

Robert Albrts mengaku ia bersama Tim Medis Persib akan terus melakukan pemantauan para pemain dan ofisial yang baru mengakhiri masa karantinanya.

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x