Singa Tidur 21 Jam Perhari, Alasan Pertama Mengerikan

- 6 April 2021, 16:43 WIB
Ilustrasi - Singa Tidur
Ilustrasi - Singa Tidur /Pexels/Aldo/

KARAWANGPOST - Jelas bahwa memainkan peran penting dalam kesehatan dan kesejahteraan seluruh dunia hewan. Meskipun ada hewan yang hanya membutuhkan sedikit tidur, seperti burung Cikalang yang bermigrasi, tidur kurang dari satu jam perhari.

Melansir dari National Sleep Foundation, kurang tidur bisa berbahaya bagi hewan. Penelitian menunjukkan bahwa hewan pengerat dan lalat bisa mati karena kurang tidur, bahkan kematiannya lebih cepat daripada karena kurang makan.

Jumlah tidur yang dibutuhkan hewan sangat bervariasi antar spesies dan dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti usia, massa tubuh, lingkungan, makanan, dan keamanan tempat tidur mereka.

Baca Juga: Potensi Zakat Capai Rp230 Triliun, Tapi Minim Realisasi

Ada banyak hewan yang tidur lebih banyak daripada manusia, termasuk, namun tidak terbatas pada, singa. Sulit untuk mengukur durasi dan pola tidur singa secara tepat.

Kebanyakan singa liar diketahui tidur atau beristirahat hingga 21 jam per hari. Berikut ini adalah beberapa faktor yang menjelaskan mengapa waktu tidur singa lebih lama.

1. Singa Adalah Pemangsa

Sebagai predator, singa dapat tidur lebih lama dan lebih nyenyak daripada mangsa karena mereka tidak perlu terus-menerus berjaga-jaga untuk keselamatannya.

Baca Juga: Tetap Tenang, Jangan Terpancing, Ramalan Aquarius 6 April 2021

Di alam liar singa merasa bebas dari tekanan untuk selalu waspada memikirkan keselamatan dirinya. Sebab singa menjadi bagian dari puncak rantai makanan hingga lebih memungkinkannya untuk bersantai daripada yang lain.

2. Singa Adalah Karnivora

Penelitian telah menunjukkan bahwa hewan pemakan daging tidur lebih banyak daripada hewan yang memakan daging dan tumbuhan alias herbivora atau hanya pemakan tumbuhan.

Ini mungkin karena herbivora seringkali lebih rentan terhadap predator dan perlu tetap terjaga dan waspada. Selain itu, herbivora umumnya adalah hewan yang menghabiskan banyak waktu untuk makan, dan menyisakan sedikit waktu untuk tidur.

Baca Juga: Ibu Muda di Sukabumi Diamankan Tim Densus 88 Mabes Polri

Karnivora, seperti singa, tidak perlu menghabiskan waktu berjam-jam untuk merumput untuk mendapatkan sedikit makanan.

3. Singa Perlu Menghemat Energi

Singa tidak memiliki banyak kelenjar keringat dan perlu sering istirahat untuk menghemat energinya. Karena cuaca habitatnya lebih dingin di malam hari, singa biasanya aktif dan banyak berburu pada malam hari.

Nah itu dia beberapa alasan yang memunkinkan mengapa singa tidur lebih lama dari kebanyakan hewan lainnya, bahkan manusia sekalipun.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah