Dharma Wanita Bagikan Paket Sembako Kepada Masyarakat Terdampak COVID-19

- 1 Mei 2021, 22:38 WIB
Dharma Wanita Bagikan Paket Sembako Kepada Masyarakat Terdampak COVID-19
Dharma Wanita Bagikan Paket Sembako Kepada Masyarakat Terdampak COVID-19 /Karawangpost/Dok. Prokompimda Kab. Subang
 
KARAWANGPOST - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Subang berbagi kebahagian di bulan suci Ramadhan 1442 H/2021 M yang penuh berkah ini, dengan membagikan 100 paket sembako kepada yang membutuhkan.

Penyaluran paket sembako tersebut menyasar Asrama Yatim Piatu dan Dhuafa Rumah Harapan, Panti Asuhan Muhammadiyah Subang.
 
"Paket sembako tersebut disalurkan kepada anak yatim piatu, pengurus masjid, karyawan kebersihan dan petugas keamanan serta kaum dhuafa di lingkup Pemerintah Kabupaten Subang dan di sekitar wilayah Kota Subang," kata Ketua DWP Kabupaten Subang Siti Nuraeni Nuroni, Jumat, 30 April 2021 laludhar. 
 
 
Siti Nuraeni Nuroni menyampaikan penyaluran 100 paket sembako ini merupakan hasil dari program Sapapait Samamanis dari donasi DWP OPD dan DWP Kecamatan di Kabupaten Subang.
 
"Saya berharap bantuan yang diberikan ini, dapat bermanfaat sekaligus dapat meringankan beban yang dialami masyarakat terdampak pandemi COVID-19," ujarnya.
 
 
Penyaluran paket sembako tersebut juga menjadi ajang memperkuat tali persaudaraan dan silaturahmi DWP Kabupaten Subang dengan masyarakat.
 
“Bulan suci Ramadhan ini merupakan momentum untuk meningkatkan kebaikan terhadap sesama,” ujarnya.***

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah