Merasa Terganggu Ikoy-ikoyan, dr. Tirta Minta Arif Muhammad Tanggung Jawab

- 9 September 2021, 15:15 WIB
Merasa Terganggu Ikoy-ikoyan, dr. Tirta Minta Arif Muhammad Tanggung Jawab
Merasa Terganggu Ikoy-ikoyan, dr. Tirta Minta Arif Muhammad Tanggung Jawab /Instagram/@dr.tirta

KARAWANGPOST - Kebiasaan ikoy-ikoyan seakan sudah menjamur di masyarakat, ikoy-ikoyan ini dipelopori oleh YouTuber Arief Muhammad.

Semua orang yang dianggap mempunyai kelebihan dalam ekonomi, seperti artis, selebgram, atau YouTuber akan diminta oleh masyarakat yang mengaku sangat membutuhkan sesuatu.

Termasuk Influencer kesehatan dokter Tirta Mandira Hudhi atau yang biasa disebut dr. Tirta, ia menjadi salah satu sasaran efek ikoy-ikoyan tersebut.

Baca Juga: Orang Miskin di Karawang Meningkat, Tertinggi Ketujuh di Jabar

dr. Tirta mengaku merasa terganggu oleh orang lain yang seakan memaksanya untuk ikoy-ikoyan lantaran sudah sering dikirimi DM dan menghampiri langsung ke rumahnya.

Bahkan hingga ke tahap nomor WhatsApp layanan gratis telemedicine miliknya, dijadikan kesempatan netizen untuk mengikuti gerakan ikoy-ikoyan tersebut.

"Ketika gua tolak, jawabannya adalah, "lo enggak setajir dan enggak sekaya Arief Muhammad." Wah aku panas bro disitu bro," kata dr. Tirta.

Baca Juga: Dikecam Netizen Karena Hina Indonesia, Direktur Miss Supranational Akhirnya Minta Maaf

Ia menjelaskan bahwa beramal itu adalah privasi tidak harus dipublikasi.

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x