Anime Ragnarok Musim Kedua akan Rilis, 13 Valkyrie Dukung Manusia Lawan Dewa

- 22 Agustus 2021, 18:19 WIB
Anime Ragnarok Musim Kedua akan Rilis, 13 Valkyrie Dukung Manusia Lawan Dewa
Anime Ragnarok Musim Kedua akan Rilis, 13 Valkyrie Dukung Manusia Lawan Dewa /Karawangpost/Twitter: @SugoiLITE

KARAWANGPOST - Manga Record of Ragnarok shuumatsu no valkyrie bercerita mengenai masa para dewa berdiskusi untuk menentukan apakah umat manusia harus mati atau tetap hidup.

Para dewa dalam Regnarok ingin memusnahkan manusia. Namun, Brunhild salah satu dari 13 Valkyrie yang tertua membuat penawaran menarik kepada para dewa.

Boleh saja dewa menghabisi umat manusia, tetapi dengan satu syarat yakni ditentukan dengan pertarungan manusia vs dewa.

Baca Juga: Ini Penyebab Ledakan di Mal Margo City Depok, Polisi Lakukan Investigasi 

Jika perwaklian umat manusia dapat mengalahkan dewa, maka kemungkinan besar manusia akan selamat dan sebaliknya, bila para dewa menang akan memusnahkan manusia.

Mereka berhak untuk mengakhiri peradaban manusia. Apakah nasib umat manusia bakal selamat? Mampukah mereka menandingi kekuatan para dewa?.

Adapun disepakatinya usulan brunhild 13 manusia terhebat dalam sejarah umat manusia akan melawan 13 dewa untuk menentukan nasib umat manusia.

Baca Juga: Hasil Penyelidikan Ledakan Mal Margo City Depok, Tim Gegana Periksa Lokasi Kejadian

Pertaruhan umat manusia dimusnahkan atau tetap dibiarkan hidup dalam pertarungan ragnarok satu lawan satu antara manusia dengan dewa. Bagaimanakah hasil pertarungannya?.

Anime Record of Ragnarok/shuumatsu no valkryie berlanjut ke musim Kedua telah dipastikan untuk berlanjut kembali pada musim keduanya.

Adapun tanggal rilis anime tersebut masih belum dapat dipastikan. Namun, sebuah ilustrasi Records of Ragnarok musim kedua telah dirilis.

Baca Juga: Ada Ledakan di Mal Margo City Depok, Sebagian Sisi Bangunan Runtuh

Apakah Anda mengikuti anime yang satu ini? Meskipun mendapatkan respon yang beragam dari para penggemarnya, Records of Ragnarok dipastikan membuat penonton terkejut.

Pengumuman tersebut juga membuat heboh para penggemar yang dapat dilihat di akun resmi Twitter Records of Ragnarok.

Melansir dari AnimeNewsNetwork, seiring pengumuman anime musim kedua Records of Ragnarok, season pertama anime tersebut akan ditayangkan di stasiun televisi Jepang.

Baca Juga: Suara Mirip Ledakan di Mal Margo City Depok Bukan Bom  

Meskipun begitu, masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai kapan kiranya musim kedua ini akan dirilis.

Musim pertama anime tersebut juga akan ditayangkan kembali di sejumlah televisi Jepang pada 1 Oktober 2021 mendatang lho.

Seperti yang kita ketahui, Records of Ragnarok Season 1 berjumlah 12 episode yang tayang perdana di Netflix 17 Juni 2021 lalu.***

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x