Ketua KPU Karawang Sebut Anggota KPPS Meninggal Bukan Akibat Keracunan Makanan

- 1 Februari 2024, 11:31 WIB
Ketua KPU Karawang Mari Fitriana
Ketua KPU Karawang Mari Fitriana /Karawangpost/Foto/Yogie

KARAWANGPOST - Ketua KPUD Karawang Mari Fitriana mengklarifikasi terkait dua orang anggota KPPS yang meninggal dunia diduga akibat keracunan makanan.

Menurutnya, kedua orang anggota KPPS yang meninggal dunia tersebut bukan keracunan makanan melainkan faktor dari kesehatan dan umur seseorang yang tidak bisa diduga.

“Memang benar ada dua orang anggota KPPS kami yang meninggal yaitu KPPS dari Desa Telukjambe Kecamatan Telukjambe Timur dan KPPS Desa Jayamakmur Kecamatan Jayakerta,” tutur Mari, saat dikonfirmasi, Kamis 1 Februari 2024.

Baca Juga: Siaran Langsung West Ham United vs Bournemouth, 2 Februari 2024 Pukul 02:30 WIB

Baca Juga: Siaran Langsung Al Nassr vs Inter Miami, 2 Februari 2024 Pukul 01:00 WIB

“Semuanya bukan akibat keracunan makanan melainkan faktor dari kesehatan dan umur seseorang yang tidak bisa diduga,” sambungnya.

Ia pun memastikan bahwa dalam pemberitaan di media sosial terkait anggota KPPS yang meninggal dunia akibat diduga keracunan makanan tersebut adalah Hoax.

“Mestinya sebelum menaikkan pemberitaan klarifikasi atau konfirmasi dulu kepihak yang bersangkutan,” ujar Mari.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x