Beredar Video Emak-emak Marahi Seorang Guru yang Beri Tugas Tanpa Contoh, Ini Kata Netizen

- 4 Agustus 2021, 13:11 WIB
Seorang emak-emak marahi guru gegara beri tugas tanpa contoh.
Seorang emak-emak marahi guru gegara beri tugas tanpa contoh. /Instagram/@insta.nyinyir

KARAWANGPOST - Beredar video yang memperlihatkan seorang emak-emak memarahi dan mengkritik guru lantaran sering memberikan tugas kepada anaknya tanpa memberikan contoh.

Video yang diunggah pertama kali oleh akun Instagram @insta.nyinyir tersebut kini menjadi viral di media sosial.

Bahkan, video berdurasi dua menit tersebut kini telah ditonton 18 ribu kali dan dihujani komentar sejak diunggah pertama kali pada
Selasa, 3 Juli 2021.

Baca Juga: Kemenkes Perbolehkan Warga Tak Memiliki NIK Bisa Divaksin

Banyak warganet yang setuju dengan apa yang dilakukan oleh ibu tersebut. Bahkan, banyak juga yang kini merasa geram dengan kejadian yang karena mendengar pernyataan si ibu tersebut.

"Bener banget.. Kita yang mesti mikir gimana cara njelasinya biar nyampe ke anak Gurunya enak bnget tinggal nyomot dari youtube maka sekolah tetep full sppnya," tulis akun @amiwijaya96.

"Wkwkk sepemikiran akupun hari-hari stress bantuin anak ngerjain PR. Dijelasinnya apa eh pas tugas lain lagi," tulis akun @sinta_nophe.

"SPP tetep bayar, Kuota boros, masih tambah Les Privat biar gak ketinggalan pelajaran," tulis akun @hey_aruna.

Warganet ada yang mengungkapkan bahwa perempuan tersebut mampu mewakili perasaan para ibu mengenai di berlakukannya PJJ yang tidak efektif.

Halaman:

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah