Kementerian PUPR Bangun Hunian Berkualitas Hingga Gelontorkan Dana Rp9,49 Miliar

- 24 Juli 2021, 09:29 WIB
Kementerian PUPR Bangun Hunian Berkualitas Hingga Gelontorkan Dana Rp9,49 Miliar
Kementerian PUPR Bangun Hunian Berkualitas Hingga Gelontorkan Dana Rp9,49 Miliar /KarawangPost/Pexels / David Mcbee

KARAWANGPOST - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyalurkan dana sebesar Rp9,49 miliar untuk Provinsi Kalimantan Barat.

Saluran dana tersebut diantaranya mencakup bantuan prasarana, sarana, dan utilitas (PSU). Adapun pemanfaatan dana tersebut untuk membangun 1.367 unit rumah subsidi.

Bantuan tersebut diperuntukkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Baca Juga: Lima Dampak Kecanduan Seks, Simak Penjelasannya

Pada tahun ini Kementerian PUPR menargetkan 25.000 unit dari bantuan PSU.

"Bantuan PSU merupakan stimulan bagi pelaku pembangunan rumah untuk membangun rumah MBR yang berkualitas dan dapat dihuni dengan baik," kata Menteri PUPR Basoeki Hadimoeljono.

Bantuan prasarana, sarana dan utilitas ini akan disalurkan di enam kabupaten yang tersebar di Provinsi Kalimantan Barat, yakni Kabupaten Kubu Raya (892 unit), Kota Pontianak (96 unit), Kabupaten Landak (66 unit), Kabupaten Sambas (50 unit), Kabupaten Ketapang (139 unit), dan Kabupaten Melawi (124 unit).

Baca Juga: Dedi Mulyadi Razia Malam di Masa PPKM Sambil Bagi-bagi Uang ke Pedagang di Purwakarta

Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Khalawi Abdul Hamid mengatakan, bantuan PSU akan disalurkan kepada pengembang perumahan di Kalimantan Barat sebagai stimulan agar mereka lebih bersemangat membangun rumah bersubsidi untuk masyarakat serta mendorong tercapainya Program Sejuta Rumah.

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: Kementerian PUPR


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x