Usai Vakum, Bruno Mars Gandeng Anderson Paak ke dalam Silk Sonic

- 28 Februari 2021, 19:25 WIB
Ilustarsi: Silk Sonic
Ilustarsi: Silk Sonic /Karawangpost/Instagram: @brunomars

Sebelumnya, Penyanyi berdarah Hawai tersebut hanya merilis single, diantaranya bekerja sama dengan Mark Ronson untuk lagu "Uptown Funk" yang memuncaki tangga lagu, single "Blow" yang berkolaborasi dengan Ed Sheeran dan Chris Stapleton, serta "Please Me" bersama Cardi B pada tahun 2019 yang sukses terjual lebih dari tiga juta kopi di Amerika Serikat dan mencapai puncak top 3 di Billboard 100.

Sementara Anderson merilis album terakhir bertajuk Ventura pada 2019 dengan turut menyertakan Brandy, Smokey Robinson, Lalah Hathaway, Sonyae Elise, Jazmine Sullivan, dan André 3000.

Baca Juga: Mulai Hari Ini 4 Stasiun Layani Tes GeNose  

Selain merilis proyek solo, Anderson Paak juga merupakan salah satu personel dari duo NxWorries dengan produser Knxwledge. Yang mana tahun lalu, mereka bekerja dengan Rick Ross, Justin Timberlake, Timbaland, dan Busta Rhymes.

Selain karena vakumnya Bruno beberapa waktu belakangan, Bruno dan Anderson merupakan penyanyi yang sama-sama memiliki karakter suara Versatile. Yang menjadikan alasan kenapa album yang akan di rilis minggu depan ini sangat dinantikan para penggemar.(Aldi Muldan Muzakki)***

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x