ADUJAK GenRe 2022, BKKBN Jabar Berharap Para Remaja Terhindar dari Pernikahan Dini

- 20 Desember 2022, 20:20 WIB
Duta GenRe
Duta GenRe /BKKBN Jabar

Menurut dia, dengan menghindari tiga hal tersebut ternyata berdampak positif pula pada percepatan penurunan stunting.

Untuk itu Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat dalam ADUJAK GenRe 2022 sekaligus mengukuhkan perwakilan Duta GenRe tingkat desa dari 27 Kota kabupaten di Jawa Barat dalam rangka memasifkan program percepatan penurunan stunting, tambah Wahidin.

Ia menyampaikan bahwa salah satu agent of change yang coba dibentuk oleh BKKBN melalui program PKBR adalah Duta Generasi Berencana (Duta GenRe) yang merupakan brand ambassador program GenRe bagi remaja-remaja lainnya.

Baca Juga: Inovasi Transisi Energi Terbarukan, Pupuk Kujang Raih Sertifikasi Industri Hijau

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan inspirasi dan membangun semangat untuk terus berinovasi dalam memberikan yang terbaik bagi remaja-remaja di daerah masing-masing.

"Duta GenRe memegang peranan penting untuk menyosialisasikan Program Bangga Kencana, khususnya dalam Penyiapan Kehidupan Berkeluarga Bagi Remaja (PKBR). Melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan sehingga mereka mampu melewati 5 transisi kehidupan masa remaja dengan baik," ujar Wahidin.

Berikut ini daftar lengkap penerima Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreativitas GenRe Tingkat Jawa Barat Tahun 2022:

Apresiasi PIK Remaja Segmentasi Berani

  • Terbaik 1 (PIK-Remaja SMP IT Mentari Ilmu) Kabupaten Karawang
  • Terbaik 2 (PIK-Remaja Tanjung Mekar Soka) Kabupaten Ciamis
  • Terbaik 3 (PIK-Remaja Rays Shokat) Kota Depok

Apresiasi Pik-Remaja Segmentasi Beraksi

  • Terbaik 1 (PIK Remaja Baros Metal) Kabupaten Ciamis
  • Terbaik 2 (PIK Remaja Twintwocare) Kota Bandung
  • Terbaik 3 (PIK Remaja Skone) Kota Depok

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Zodiak Aquarius: Minggu 18 Desember 2022

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: BKKBN Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x