Bendungan Sadawarna Cibogo Dipercaya Mampu Atasi Banjir di Pantura Subang

- 10 Februari 2021, 01:07 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil dengan Bupati Subang Ruhimat
Gubernur Jabar Ridwan Kamil dengan Bupati Subang Ruhimat /Karawang Post/Diskominfo Subang

KARAWANGPOST - Bendungan Sadawarna bisa menjadi solusi untuk mengatasi bencana banjir di wilayah Pantura Subang dan sekitarnya.

Demikian disampaikan Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat meninjau lokasi bencana di Pamanukan, Kabupaten Subang, Selasa 9 Februari, dalam keterangan persnya.

Gubernur menyampaikan, saat ini sedang ada pembangunan Bendungan Sadawarna di Kecamatan Cibogo, Kabupaten Subang. Itu dilakukan sebagai upaya mengatasi banjir di wilayah Pantura Jabar.

Baca Juga: UPDATE..! 30 Desa di 17 Kecamatan di Karawang Diterjang Banjir

Gubernur menyampaikan agar Pemkab Subang menyediakan tempat pengungsian yang layak bagi warga. Itu disampaikan karena tempat pengungsian yang ada saat ini dinilai kurang layak.

Bupati Subang Ruhimat mengatakan, sebagai upaya antisipasi banjir pihaknya membangun tanggul di sepanjang aliran sungai Cipunagara.***

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x