Wapres Salurkan Bantuan Sembako dan Alat Kebersihan untuk Korban Banjir di Subang

- 13 Februari 2021, 11:25 WIB
Wapres Ma'ruf Amin.
Wapres Ma'ruf Amin. /Tangkap Layar Instagram/ @kyai_marufamin

KARAWANGPOST - Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin menyerahkan bantuan untuk korban banjir di Kabupaten Subang, Sabtu 13 Februari.

Penyerahan bantuan berupa paket sembako dan alat kebersihan itu digelar di Kantor Kecamatan Pamanukan. Selain itu, Wapres juga menyerahkan bantuan alat rapid tes.

Wapres tiba di lokasi penyerahan bantuan pukul 10.00 WIB dan disambut Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum dan Bupati Subang Ruhimat.

Baca Juga: Facebook Batasi Penayangan Iklan Politik di Sejumlah Negara, Termasuk Indonesia

Bantuan yang diserahkan Wapres berupa 1.500 paket sembako. Kemudian 200 paket alat kebersihan yang terdiri dari ember plastik, gayung, kain lap, sapu lidi bertangkai, pel bertangkai, sikat bertangkai, dan pel dorong bertangkai yang merupakan dukungan dari Kemensos.

Bantuan lainnya ialah sebanyak 1.000 alat rapid test, 300.000 masker, 5.000 sarung dan 1.000 matras dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Sebagamana dilansir Antara, bantuan diterima secara simbolis oleh dua orang korban banjir.

Baca Juga: Mengejutkan, Luna Maya Dapat Ciuman Mesra dari Dimas Beck

Dalam sambutannya Wapres menyampaikan prihatin atas banjir yang melanda berbagai daerah termasuk di Subang.

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x