Usai Dilantik Gibran Langsung Blusukan

- 27 Februari 2021, 18:42 WIB
Gibran Rakabuming Wali Kota Surakarta saat melakukan peninjauan
Gibran Rakabuming Wali Kota Surakarta saat melakukan peninjauan /dok.foto/Humas Pemprov Jateng/

KARAWANGPOST - Gibran Rakabuming langsung membuktikan pernyataannya untuk langsung bekerja usai dilantik menjadi Wali Kota Surakarta, berpasangan dengan Teguh Prakoso sebagai Wakil Wali Kota, Jumat 26 Februari 2021.

Usai menyambangi Pasar Gede untuk memastikan kesiapan vaksinasi bagi para pedagang pasar utama di Surakarta, Gibran melanjutkan blusukan ke TPA Putri Cempo, Mojosongo untuk meninjau PLTSa Surakarta, Jumat siangnya.

Perwakilan PT Solo Citra Metro Plasma Power (SCMPP) Gangga Wahyu menuturkan progress yang telah berjalan sejauh ini.

Baca Juga: Update Covid-19 di Karawang, Tembus Angka 12.145 Kasus, 344 Orang Meninggal

“Proses pembangunan sudah mencapai 23,90% sampai bulan Januari 2021. Ditargetkan selesai tahun depan,” tuturnya.

PLTSa Surakarta ini pun ditargetkan dapat menghasilkan lima mega watt. Pihak SCMPP mengatakan, pembangunan sempat mengalami kendala.

“Kendala dikarenakan pandemi Covid-19 yang mengakibatkan pembangunan PLTSa Surakarta tertunda selama tujuh bulan (April-Oktober 2020). Sehingga kemungkinan pembatasan kegiatan di lapangan masih mungkin terjadi,” ungkap Gangga.

Baca Juga: Proyek Pembangunan Tol Japek II Selatan Dilanjut, Gerbang Tol Sadang Ditutup

Mendengar pemaparan dari pihak SCMPP, Gibran pun kembali menegaskan dan berharap proyek selesai tepat waktu.

“Berarti saya kunci di April 2022 harus sudah jadi, full lima Mega Watt ya,” ujar Gibran.

Usai pertemuan, Gibran pun melanjutkan perjalanan meninjau lokasi proyek PLTSa dan membagikan paket bantuan sembako kepada para pemulung di sekitar TPA Putri Cempo.

Baca Juga: Kemendag Tanda Tangani Perjanjian Kerja Sama dengan Aprindo

Lokasi selanjutnya yang disambangi adalah area rel Joglo, Banjarsari. Bertahun-tahun lamanya kondisi rel Joglo membuat masyarakat sekitar mengeluh lantaran area ini rawan macet.

Selama setahun lebih blusukan, keluhan macet, rawan banjir, kondisi drainase yang buruk, kerap didengar Gibran saat menyerap aspirasi di kalangan warga kecamatan Banjarsari.

Baca Juga: Sebagian Besar Harga Komoditas Produk Pertambangan Alami Kenaikan 

Pada lawatan kali ini, Gibran didampingi Sekda Kota Surakarta Ahyani, Kepala DPU PR Kota Surakarta Endah Sitaresmi, dan Kepala Dishub Kota Surakarta Hari Prihatno. Bersama mereka, Gibran mencari solusi untuk mengurai kemacetan di area rel Joglo.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah