Kasus Covid-19 Meningkat, Enam Kecamatan di Purwakarta Zona Merah

- 3 Februari 2022, 23:41 WIB
Ilustrasi virus corona.
Ilustrasi virus corona. /Youtube The Quint/

KARAWANGPOST - Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Purwakarta meningkat. Enam kecamatan di daerah tersebut kini dinyatakan berstatus zona merah.

Dalam Rapat Koordinasi Penanganan dan Pencegahan Covid-19 Purwakarta, Kamis 3 Februari 2022 terungkap kalau dari total 17 kecamatan yang ada di Purwakarta, enam kecamatan di antaranya kini zona merah.

Sedangkan lima kecamatan lainnya zona kuning, tiga kecamatan zona oranye dan tiga kecamatan zona hijau.

Baca Juga: Subang Ingin Pertahankan Daerah Lumbung Padi

Berdasarkan informasi yang bersumber dari Polri, Indonesia saat ini sudah memasuki gelombang ketiga penyebaran Covid-19 varian omicron.

"Saat ini kasus konfirmasi positif sudah mencapai 140 orang, kontak erat 964 orang dan suspek 58 orang," kata Bupati Purwakarta.

Selanjutnya ia mengimbau agar masyarakat tetap meningkatkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Sinopsis Tersanjung the Series Episode 12: Bobby Akhirnya Tahu Ezra Putranya, Bagaimana Rama dengan Indah?

Menurut Anne, kebijakan sudah diambil dengan membatalkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) seratus persen, diganti menjadi PTM Terbatas dengan maksimal 50 persen peserta didik.

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x