Destinasi Wisata Alam Curug Cipeureu Subang, Keindahan Air Terjun Tersembunyi

- 19 November 2021, 23:20 WIB
Destinasi Wisata Alam Curug Cipeureu Subang
Destinasi Wisata Alam Curug Cipeureu Subang /Karawangpost/Instagram/ @semuakegemaran

KARAWANGPOST - Destinasi wisata Alam Curug Cipeureu Subang sangat cocok untuk dikunjungi pada liburan akhir pekan bersama keluarga, sahabat maupun pasangan tercinta.

Ada banyak cara menghabiskan waktu pada akhir pekan salah satunya dengan berlibur melakukan perjalanan ke tempat favorit atau rekreasi ke destinasi wisata yang belum pernah dijajaki.

Mengunjungi tempat-tempat wisata sudah menjadi agenda rutin bagi sebagian orang untuk sekedar melepaskan penat yang diakibatkan oleh sibuknya aktivitas bekerja.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Harian: Cinta dan Karir Virgo Jumat 19 November 2021 

Curug Cipeureu Subang adalah salah satu wisata alam Instagramable sangat direkomendasikan untuk dikunjungi pada perjalanan libur akhir pekan kali ini.

Tempat wisata satu ini sangat cocok buat kamu yang mencari udara sejuk dengan pemandangan air terjun yang sejuk serta hijaunya pepohonan rindang sangat menenangkan jiwa.

Tempat wisata Alam Curug Cipeureu Subang , memiliki sumber mata air yang dialirkannya sangat jernih dan bersih serta terdapat sebuah tempat untuk bermain air seperti kolam.

Baca Juga: Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin Bintangi Drama Korea Luar Angkasa Budget Ratusan Miliar

Wisata alam Curug Cipeureu Subang terletak di dawuan, Desa Nagrak, Kec. Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281.

Tak hanya menyuguhkan panorama alam yang indah, Curug Cipeureu ini juga memberikan nuansa sejuk pegunungan, karena memang letaknya yang berada di ketinggian dan dilengkapi dengan pepohonan rindang.

Ketika berada di Curug Cipeureu Subang ini kamu bisa memandang hamparan luas perbukitan berwarna hijau yang begitu menyegarkan mata.

Baca Juga: Profil Jacob Romero Gibson Pemeran Usopp One Piece Versi Live Action

Dengan diselimuti udara pegunungan yang begitu sejuk dan semilir angin yang membawa kabut turun akan membuat siapapun nyaman untuk berlama-lama di tempat ini.

Para wisatawan atau pengunjung bisa datang pada hari Sabtu dan Minggu jam 07.00 sampai 18.00 karena wisata ini hanya dibuka pada saat hari libur saja.

Harga tiket masuk Curug Cipeureu hanya dikenakan Rp10.000,- per orang.

Baca Juga: BTS dan Coldplay Tampil Bersama di American Music Awards 2021

Bagi pengunjung yang membawa kendaraan pribadi seperti mobil harus parkir agak jauh dari lokasi sebab lokasi wisata ini belum memiliki akses jalan untuk mobil.

Suasana di tempat ini cukup nyaman dengan adanya saung-saung untuk para wisatawan beristirahat dengan keluarga, serta dilengkapi dengan area camping ground lengkap berikut mushola dan kamar mandi.

Nah, sangat menarik bukan Destinasi Wisata Alam Curug Cipeureu Subang, selain memiliki keindahan tersembunyi juga sangat rekomendasi untuk dikunjungi, Selamat berakhir pekan.***

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah