Yuju Eks GFRIEND akan Bergabung dengan KONNECT Entertainment

- 11 Agustus 2021, 19:28 WIB
Yuju Eks GFRIEND akan Bergabung dengan KONNECT Entertainment
Yuju Eks GFRIEND akan Bergabung dengan KONNECT Entertainment /Karawangpost/ Instagram: @yuuzth

KARAWANGPOST - Yuju yang merupakan mantan anggota GFRIEND dikabarkan sedang dalam tahap pembicaraan dengan agensi KONNECT Entertainment.

Menurut laporan outlet media Celuv Media, Yuju Ex-GFRIEND dikabarkan baru-baru ini bertemu dengan KONNECT Entertainment dan memiliki kemungkinan besar untuk menandatangani kontrak dengan mereka.

KONNECT Entertainment merupakan agensi yang dibuat oleh penyanyi Kang Daniel. Dikabarkan penyanyi CL juga baru saja menandatangani kontrak dengan KONNECT Entertainment.

Baca Juga: Pesona Jinyoung B1A4 Hacker di Drakor Police University, Penampilan yang Imut Bikin Jatuh Cinta 

Yuju memulai debutnya bersama GFRIEND pada 2015 di bawah naungan agensi Source Music.

Namun, pada Mei 2021 Source Music merilis pernyataan bahwa kontrak ekslusif mereka dengan GFIREND berakhir pada 22 Mei dan sepakat untuk tidak memperpanjang kontrak tersebut.

GFRIEND telah aktif sebagai grup sejak 2015 dan telah merilis berbagai lagu hits. Debut dengan album "Season of Glass" pada 15 Januari 2015.

Baca Juga: KKP Tanam 6.300 Bibit Vegetasi Pantai, Antisipasi Tsunami di Pesisir Selatan

Dalam album tersebut terdapat lima track list, yait Intro, Glass Bead, Neverland, White, serta Glass Bead.

Kemudian pada Juli 2015, GFRIEND kembali merilis album kedua "Flower Bud" dengan lagu utama "Me Gustas Tu" yang membawa nama GFRIEND semakin populer dan mulai mencapai kesuksesannya.

Selain itu berbagai lagu hits GFRIEND seperti Rough, Navillera, Love Whisper, Time For The Moon Night, Mago, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Nusakambangan Tempat Terakhir untuk Para Bandar Narkotika

Sebelumnya, Yuju telah memulai karir solonya dengan merilis soundtrack untuk beberapa drama Korea.

Pemilik nama asli Choi Yu Na yang lahir pada 4 Oktober 1997 itu, pernah menyanyikan "Spring Is Gone by Change" dengan Loco untuk soundtrack drama "The Girl Who Sees Smells".

Lagu tersebut mendapatkan penghargaan "OST Chart First Place" selama sepuluh minggu berturut-turut dan mendapat "OST Terbaik" di Melon Music Awards 2015.

Baca Juga: Sertifikat Vaksin Jadi Syarat Bepergian, Simak Cara Unduhnya di Pedulilindungi

Selain itu, mengisi OST (Original Soundtrack) di drama True Beauty dengan judul lagu i'm In The Mood of Dancing. Di drama Run On Yuju membawakan OST yang berjudul Falling, dan masih banyak lagi soundtrack yang diisi oleh Yuju.

Selain memiliki suara yang merdu dan ciri khas, Yuju juga pandai bermain skating dan senam ritmik. Ia juga pandai menulis lirik, mengkomposisi lagu, dan bermain gitar.

Saat ini masih belum diketahui apakah Yuju akan meneruskan menjadi penyanyi atau akan beralih kebidang lain seperti Sowon yang beralih menjadi aktris.***

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah