KKP Tanam 2,9 Juta Batang Mangrove untuk Pemulihan Ekosistem Pesisir

- 17 Januari 2021, 06:30 WIB
Ilustrasi: 2,9 Juta  Pohon Mangrove
Ilustrasi: 2,9 Juta Pohon Mangrove /KKp/Karawangpost

KARAWANGPOST - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Ruang Laut (Ditjen PRL) telah melakukan penanaman 2.975.129 batang mangrove dengan luas area mencapai 448.18 hektare (ha). Luasan ini melampaui target yang ditetapkan sebesar 200 ha sepanjang tahun 2020.

Penanaman mangrove dilakukan di 18 kabupaten/kota di Indonesia, yaitu Aceh Jaya, Aceh Selatan, Pesisir Selatan, Lampung Timur, Pesawaran, Indramayu, Brebes, Cirebon, Karawang, Sidoarjo, Sampang, Probolinggo, Pasuruan, Rembang, Sambas, Singkawang, Mempawah, dan Penajam Pesisir Utara.

Baca Juga: Bagaimana Cara Kerja Vaksin COVID-19, Simak Penjelasannya 

Dirjen PRL, TB Haeru Rahayu atau yang biasa disapa Tebe mengatakan kegiatan penanaman mangrove di 18 lokasi dilakukan secara padat karya dengan jumlah tenaga kerja yang terserap mencapai 2.645 orang.

 “Selain bertujuan untuk pemulihan ekosistem pesisir, pada tahun 2020 kegiatan penanaman mangrove disandingkan dengan program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Padat Karya. Tujuannya untuk membantu masyarakat pesisir yang terdampak pandemi, khususnya masyarakat sekitar hutan mangrove,” kata Tebe di Jakarta, 16 Januari 2021.  

Lebih lanjut, Tebe menjelaskan mangrove merupakan salah satu ekosistem pesisir yang memiliki peranan sangat penting bagi kehidupan manusia. Untuk itu, program penanaman mangrove akan dilanjutkan pada tahun 2021.

Baca Juga: Daftar Orang Yang Tidak Boleh Divaksin COVID-19, Simak Penjelasannya

Sesuai Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020 – 2024, KKP menargetkan penanaman mangrove seluas 400 ha di tahun 2021. Sampai tahun 2024, KKP berencana melakukan penanaman mangrove seluas 1.800 ha,” jelasnya.

Berdasarkan data, luas mangrove di Indonesia mencapai 3,49 juta ha dengan komposisi 2,17 Juta Hektare wilayah hutan dan 1,32 Juta Hektare non hutan. Tebe berharap, kegiatan penanaman mangrove ini dapat memperbaiki kondisi ekosistem mangrove di Indonesia.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x