Foto Viral Pertemuan Ketua KPK, Ada Upaya untuk Melumpuhkan Penegakan Hukum Terhadap Koruptor

- 8 Oktober 2023, 00:14 WIB
Kolase foto pertemuan Ketua KPK denga Mentan SYL (kiri) foto beredar di internet
Kolase foto pertemuan Ketua KPK denga Mentan SYL (kiri) foto beredar di internet /Karawangpost/

KARAWANGPOST - Berkaitan dengan viralnya foto pertemuan antara Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang tersebar di jagad maya sejak beberapa hari lalu.

Aktivis anti korupsi, Lembaga Studi Anti Korupsi (LSAK) menyebut ada upaya pelumpuhan oleh koruptor terhadap pimpinan KPK.

"Jelas, masalahnya adalah foto yang beredar itu hanya berdua, ini ada upaya untuk melumpuhkan pimpinan KPK oleh pelaku koruptor," kata Mustapid, Sabtu 7 Oktober 2023.

Baca Juga: Karawang Punya Stasiun KCJB, Aksesbilitas Warga Harus Direspons dengan Baik

Ia menjelaskan, meski penegakan hukum kepada para koruptor tidak pandang bulu. Namun tidak saja semulus apa yang kita pikirkan, upaya-upaya untuk melumpuhkan penegakan hukum terhadap para koruptor kerap terjadi.

"Ya, inilah salah satunya, dengan tersebar luasnya foto pertemuan ketua KPK Firli Bahuri yang seolah-olah dijadikan foto penguat pimpinan KPK tersebut melakukan pemerasan kepada Mentan SYL, terkait kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian," ungkap Mustapid.

Sehingga dengan beredarnya foto pertemuan tersebut menggiring opini publik bahwa KPK itu melakukan pemerasan terhadap satu orang yang terkait dengan kasus dugaan korupsi tersebut.

Baca Juga: Korban Investasi Bodong Modus Jual Beli Arisan di Karawang Bertambah Lima Orang

Mustapid mendorong Dirreskrimsus Polda Metro Jaya untuk segera melakukan pengungkapan dalang kasus penyebaran foto pertemuan Ketua KPK dengan Mentan SYL tersebut.

Sebagai informasi, Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak menyebutkan, terkait kasus dugaan pemerasaan direkomendasikan untuk dinaikan statusnya menjadi penyidikan.

“Selanjutnya direkomendasikan untuk dinaikkan status penyelidikan ke tahap penyidikan terhadap dugaan tindak pidana korupsi berupa pemerasan,” ujarnya, Sabtu 7 Oktober 2023.

Baca Juga: Investasi Bodong Sasar 250 Korban Warga Karawang Total Kerugian Hingga Rp32 Miliar

Peningkatan status menjadi penyidikan tersebut berdasarkan hasil gelar perkara yang dilakukan di ruang gelar perkara Bag Wassidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya pada hari Jumat 6 Oktobsr 2023 kemarin.

“Gelar perkara untuk kepentingan peningkatan status penyelidikan ke tahap penyidikan dalam dugaan tindak pidana korupsi berupa pemerasan atau penerimaan gratifikasi atau penerimaan hadiah atau janji," ungkap Ade Safri Simanjuntak.

Diketahui, foto pertemuan antara pimpinan KPK dan Mentan SYL itu berlokasi di Gor Tangki Jalan Mangga Besar V, Jakarta Barat. Foto yang beredar tersebut diambil pada tanggal 2 Meret 2022 lalu.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah