Rekor..! BTS Masuk Empat Nominasi di Billboard Music Awards 2021

21 Mei 2021, 17:08 WIB
BTS /Tangkapan Layar YouTube: Billboard

KARAWANGPOST – Ajang penghargaan musik dunia Billboard Music Awards (BBMAs) kembali digelar.

Kali ini bakal disiarkan langsung dari Microsoft Theater di Los Angeles 23 Mei 2021 pukul 20.00 ET atau 24 Mei 2021 pukul 07.00 WIB. Acara itu akan disiarkan melalui saluran televisi NBC bersama Nick Jonas sebagai pembawa acara

Penghargaan musik Billboard tahun ini didasarkan pada periode tangga lagu 21 Maret 2020 hingga 3 April 2021.

Baca Juga: Butuh Guru Matematika dan Staff Lab, SMK Bina Informatika Cari Calon Pekerja

Untuk para finalis dari ajang penghargaan musik ini ditentukan oleh kinerja dari tangga lagu Billboard yang masuk pada kriteria interaksi penggemar utama dengan musik – penjualan album dan lagu digital, streaming, pemutaran radio, dan keterlibatan sosial.

Lagu ‘Dynamite’ yang dipopulerkan superstar K-Pop BTS berhasil memuncaki tangga lagu Nomor 1 Billboard Hot 100 tahun 2020.

Dikutip dari laman billboard.com, pada tahun ini BTS kembali menorehkan prestasi dengan masuk dalam nominasi ajang penghargaan musik dunia tersebut.

Baca Juga: Geng 99 Pamer Keakraban, Official Poster Hospital Playlist Season 2 Rilis!

Tidak tanggung-tanggung, BTS memecah rekor dengan berhasil menduduki empat nominasi – jumlah nominasi terbanyak yang diraih BTS. Inilah deretan nominasi BTS dalam Billboard Music Awards 2021:

Top Duo/Group
Top Song Sales Artist
Top Social Artist
Top Selling Song (untuk lagu Dynamite)

Selama tiga tahun berturut-turut BTS membawa pulang piala sebagai Top Social Artist dan untuk pertama kalinya pada 2019 boyband K-Pop itu berhasil memenangkan kategori Top Duo/Group.

Akankah BTS memborong piala dari keempat nominasi Billboard Music Awards tahun ini? (Sifa Ranti Sudarman)***

Editor: Ali Hasan

Tags

Terkini

Terpopuler