Pakai Parfum Awet Seharian? Ikuti Cara Berikut Ini!

- 24 Desember 2022, 18:53 WIB
Parfum Dior
Parfum Dior /Sumber foto: https://unsplash.com/photos/MEvwDehdjKg/

Parfum awet tergantung pada cara penggunanya menyimpan parfum tersebut. Semua usaha menggunakan parfum tidak akan maksimal apabila dari awal parfum disimpan di tempat yang salah.

Parfum harus disimpan di suhu ruangan yang tidak terlalu panas dan juga tidak terlalu lembap.
Tidak disarankan menyimpan parfum di toilet.

Suhu toilet yang terlalu lembap bisa membuat aroma parfum di botol memudar, maka saat dipakai aroma wangi sudah tidak seperti yang diharapkan.

Baca Juga: Spoiler Chainsaw Man Episode 11: Denji Dan Power Menjadi Lebih Kuat!

2. Mandi Terlebih Dahulu

Salah satu tips mendasar menggunakan parfum adalah dilakukan setelah mandi. Saat mandi, kulit menjadi lebih lembap dan pori-pori terbuka lebih lebar. Hal ini akan memudahkan parfum terserap oleh tubuh sehingga aroma wangi akan bertahan lebih lama.

3. Gunakan Pelembap Sebelum Parfum

Apabila mandi dirasa belum cukup melembapkan tubuh, maka Anda bisa menggunakan pelembap sebelum menggunakan parfum.

Disarankan pelembap yang digunakan tidak berbau atau gunakan yang wanginya senada dengan parfum yang akan digunakan. Pelembap akan menjadi tempat parfum menempel sehingga wanginya bisa tahan lebih lama.

Baca Juga: Bocoran Pokemon Ultimate Journeys The Series Season 3

Halaman:

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x