Polisi Tangkap 5 Pencuri Besi Proyek Kereta Cepat

- 9 November 2021, 00:06 WIB
Ilustrasi - Pelaku tindak kejahatan ditangkap
Ilustrasi - Pelaku tindak kejahatan ditangkap /karawangpost/Pexels/ kindel-media

KARAWANGPOST - Besi proyek pembangunan kereta cepat milik PT WIKA di area Cipinang Melayu, Jakarta Timur hilang.

Pihak PT WIKA menduga telah terjadi tindak pencurian atas besi tersebut sehingga perusahaan tersebut melaporkan kejadian ini ke Polres Jakarta Timur.

Dari hasil penyelidikan Polisi berhasil menangkap 5 orang pelaku yang diduga sebagai pencuri besi proyek kereta cepat.

Baca Juga: Ramalan Cuaca Subang Selasa 9 November 2021, Hati-hati Hujan di Pagi hingga Sore Hari

Akibat dari ulah kelima orang pencuri itu PT.WIKA mengalami kerugian hingga Rp1 miliar dalam kurun waktu kurang lebih 6 bulan.

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Erwin Kurniawan mengatakan bahwa pihaknya telah berhasil mengamankan para tersangka pelaku pencurian tersebut.

Masing-masing berinisial SA, SU, AR, LR, dan DR menurut pengakuan kelima orang pencuri tersebut mereka melakuakan aksinya pada Sabtu, 30 Oktober 2021 sekitar pukul 02.00 dini hari.

Baca Juga: Hearthstone di Asian Games 2022, Esports Game Kompetisi Kartu Online

Pelaku sudah berhasil mencuri serta menjual besi sebanyak 111.081 kilogram yang mereka lakukan selama enam bulan lamanya.

Halaman:

Editor: M Haidar

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah