Setelah Presiden Brasil Mengidap Covid 19, Giliran Wakilnya Hamilton Mourao Dinyatakan Positif

- 28 Desember 2020, 11:19 WIB
Ilustrasi virus corona
Ilustrasi virus corona /Pixabay/PIRO4D

KARAWANGPOST - Wakil Presiden Brasil, Hamilton Mourao dinyatakan positif Covid 19. Hal ini terungkap berdasarkan hasil test kesehatan yang telah dijalaninya.

Demikian keterangan yang disampaikan kantor Wakil Kepresidenan pada Minggu waktu setempat.

Dilansir dari Reuters, Mourao dinyatakan positif pada Minggu sore. Ia akan menjalani isolasi di kediamannya di Jaburu.

Baca Juga: Pakai Hotpant , Video Goyangan Wika Salim dan Jenita Janet Hendak ke Kamar Mandi

Baca Juga: Kabar Gembira! Kartu Prakerja Dilanjut Tahun Depan, Mau Daftar Perhatikan ini

Hamilton Mourao dinyatakan mengidap virus corona disaat negara tersebut mencatat angka kematian baru akibat Covid 19 mencapai 344 kasus.

Mourao adalah penderita corona terbaru dalam daftar panjang pejabat senior Brasil yang tertular virus.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Tinggi, Karawang Kemungkinan Tak Bisa Gelar Belajar Tatap Muka pada Januari

Pada pertengahan 2020 silam, Presiden Brasil Jair Bolsonaro terinfeksi virus yang sama. Setelah melalui proses perawatan, Bolsonaro akhirnya dinyatakan pulih..

Secara terpisah, kementerian kesehatan Brasil pada hari Minggu melaporkan bahwa Brasil mencatat 344 kematian baru COVID-19, dan 18.479 kasus virus corona baru.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Senin 28 Desember 2020, Simak Muslihat Elsa Gagalkan Al Mengungkap Fakta

Baca Juga: Bukan Drakor, Ini Film yang Paling Banyak Dicari di Goggle Tahun 2020

Brasil sekarang memiliki hampir 7,5 juta kasus yang dikonfirmasi, dan total 191.139 kematian akibat virus sejak wabah dimulai.

Pada November lalu, Presiden Brasil Jair Bolsonaro menyatakan bahwa dirinya tidak akan memberlakukan vaksinasi untuk melawan virus corona.

"Saya tidak akan mengambil itu (vaksin Covid-19)," kata Bolsonaro dalam video di media sosial pada 26 November 2020.***

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x