Jaga Potensi Perikanan Karawang, DKP Ingatkan Nelayan Gunakan Alat Tangkap Ramah Lingkungan

- 24 Maret 2022, 23:11 WIB
Ilustrasi nelayan
Ilustrasi nelayan /buku kemendikbud

KARAWANGPOST - Tak hanya pertanian, Kabupaten Karawang juga potensial di bidang perikanan. Terdapat 84,23 kilometer panjang pantai yang menjadi potensi perikanan di Karawang.

Atas hal tersebut, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Karawang melakukan edukasi para nelayan agar mereka tidak melanggar ketentuan dalam memanfaatkan potensi perikanan tersebut.

Baca Juga: Gempa Hari Ini: 24 Maret 2022, Gempa Bumi M 3.5 SR Guncang Wilayah Kairatu, Maluku Tengah

Pelaksana Tugas Kepala DKP Karawang Abu Bukhori menyampaikan kalau penangkapan ikan tidak bisa dilakukan menggunakan alat tangkap sembarangan. Ada ketentuan yang harus dipatuhi.

Baca Juga: Sinopsis One Piece Bab 1044: Prajurit Pembebasan

Menurut dia, penangkapan ikan dengan cara yang tidak ramah lingkungan dilarang, karena dapat merusak ekosistem.

"Beberapa contoh seperti penggunaan alat setrum atau bahan kimia dalam usaha penangkapan ikan atau pukat harimau, itu sangat dilarang," katanya.***

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x