Densus 88 Polri Berhasil Amankan 10 Orang Terduga Teroris di Jawa Tengah

- 25 Januari 2024, 15:45 WIB
Tim Densus 88 Antiteror Polri
Tim Densus 88 Antiteror Polri /Instagram/@humasseksukosewuresbjn/

KARAWANGPOST - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri, dikabarkan menangkap 10 orang terduga teroris di kawasan Solo Raya. Penangkapan itu, tersebar di empat Kabupaten/kota di Provinsi Jawa Tengah.

“Benar, pada hari ini Kamis 25 Januari 2024, Densus 88 Antiteror Mabes Polri menangkap 10 orang terduga teroris di wilayah hukum Rayon Surakarta,” kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Stefanus Satake Bayu, kepada awak media.

Dijelaskannya, penangkapan terduga teroris itu tersebar di empat Kabupaten/kota. Diantaranya Kota Solo, Kabupaten Sukoharjo, Karanganyar, dan Boyolali.

Baca Juga: Siaran Langsung: Atletico Madrid vs Sevilla | Copa Del Rey 2023-2024, 26 Januari 2024 Pukul 03:00 WIB

“Satu orang di Kabupaten Karanganyar, tiga orang di Kabupaten Boyolali, Lima orang di Kabupaten Sukoharjo, dan Satu orang terduga teroris di Kota Solo,” ungkapnya.

Informasi yang tersiar dilapangan, penangkapan terduga teroris di Sukoharjo berada di Kecamatan Nguter, Grogol, Polokarto, dan dua orang di Kecamatan Mojolaban.

Kepala Dusun Plumbon Etan, Dwi Mariyanto, saat dimintai keterangan mengatakan, terduga berinisial N, ditangkap pagi tadi usai menjalankan salat subuh.

Baca Juga: Siaran Langsung: Kyrgyzstan vs Oman | Piala Asia AFC 2023 Putaran-3, 25 Januari 2024 Pukul 22:00 WIB

“Untuk hal lainnya saya kurang tahu, yang pasti cuma yang bersangkutan terkait dengan jaringan teroris,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: M Haidar

Sumber: Polri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x