Tips Mengontrol Emosi Agar Mental Menjadi Lebih Sehat

- 10 Mei 2021, 14:42 WIB
Ilustrasi - Seseorang yang kehilangan kendali emosi
Ilustrasi - Seseorang yang kehilangan kendali emosi /Pexels/Andrea/

KARAWANGPOT - Kemarahan adalah emosi yang alami dan sehat. Namun, emosi dapat menghalangi pengambilan keputusan seseorang, merusak hubungan, dan menyebabkan kerusakan, untuk itu, emosi perlu dikontrol agar tidak menjadi masalah besar.

Penyebab emosi secara umum ialah pengalaman yang membuat frustrasi atau mengancam, ini juga bisa menjadi respons sekunder terhadap kesedihan, kesepian, atau ketakutan.

Dalam beberapa kasus, emosi mungkin tibat-tiba muncul entah dari mana. Umumnya ini berkenaan dengan masalah kejiwaan atau mental, sebetulnya pemicunya dapat dikenali, hanya saja sudah terlampau sulit untuk ditemukan.

Baca Juga: Tips Merawat Tulang Tetap Sehat Hingga Usia Senja

Sering merasa marah pada tingkat yang ekstrem dapat akan mempengaruhi kualitas kehidupan seseorang tahu. Cobalah untuk memanajemen amarah. Sesaat sebelum amarah mencapai titik puncak, begini cara mengelolanya.

Saat kamu sudah sadar mengenai sebab dari emosimu, mungkin hal-hal ini dapat membantu pengalihan emosimu:

1. Pergi jalan-jalan sebentar
2. Menjalani kontak dengan orang yang tak langsung terlibat, seperti teman, anggota keluarga, atau konselor
3. Mengekspresikan pikiran di balik kemarahan secara vokal kepada orang yang bukan fokus reaksi dapat membantu.

Baca Juga: Benarkah Interaksi Pada Gadget Berlebihan Picu Seseorang Bunuh Diri? Simak Jawabannya

Teknik ini akan membantumu menenangkan dan mengalihkan perhatian untuk memproses pikiran dengan cara yang lebih konstruktif mengenai penyelesaian emosi dalam diri.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah