Inovasi Transisi Energi Terbarukan, Pupuk Kujang Raih Sertifikasi Industri Hijau

- 17 Desember 2022, 23:40 WIB
Inovasi Transisi Energi Terbarukan
Inovasi Transisi Energi Terbarukan /Karawangpost/Quang Nguyen Vinh



KARAWANGPOST
- Pupuk Kujang terus menerapkan konsep peduli lingkungan atau go green dalam setiap aktivitasnya.

Hal itu juga menarik perhatian Kementerian Perindustrian dengan mengapresiasi kinerja Pupuk Kujang dengan sertifikasi industri hijau.

Untuk diketahui, apresiasi ini adalah sertifikat industri hijau ke-5 bagi Pupuk Kujang.

Baca Juga: Spoiler Jujutsu Kaisen Bab 207: Kenjaku Muncul Sebagai Pemenang!

Direktur Operasi dan Produksi Pupuk Kujang, Robert Sarjaka mengatakan, Pupuk Kujang selalu konsisten mendapat penghargaan sertifikasi hijau dan terus berhasil mempertahankannya hingga tahun ini,”

"Sertifikasi Industri Hijau merupakan pengakuan kepada industri yang terbukti melakukan upaya hemat energi," kata Robert, 15 Desember 2022.

Salah satunya yaitu fisiensi bahan baku dan pemanfaatan sumber daya. Dalam prosesnya, suatu industri akan dipantau dari sisi teknis hingga sisi manajemen.

Baca Juga: MyRepublic Perluas Jaringan Internet di Karawang dan Jambi

Kementerian mengukur sejauh mana suatu perusahaan menerapkan dan melaksanakan kebijakan industri hijau di lingkungannya.

Selain itu, suatu perusahaan akan dipantau sejauh mana program efisiensi energi dijalankan.

Dalam menjalankan industri ramah lingkungan, Pupuk Kujang melakukan inovasi untuk mengurangi emisi.

Baca Juga: Prancis Akhiri Kisah Dongeng Maroko Untuk Mencapai Final Dengan Skor 2-0

Kemudian  juga melakukan hijrah kelistrikan dengan menggunakan listrik bersih yang bersumber dari pembangkit energi baru terbarukan (EBT).

Robert menuturkan, hijrah kelistrikan ini merupakan upaya untuk transisi menuju energi terbarukan.

“Dalam menjalankan operasinya, Pupuk Kujang terus berkomitmen mendukung program industri bersih yang konsisten dianjurkan pemerintah.

Baca Juga: Sekolah KB/TK Little Star Montessori Karawang Gelar Exhibition and Performance

Kita terus mendukung supaya lingkungan menjadi lebih baik,” ujar Robert.

Listrik EBT adalah listrik non batu bara. Listrik itu dihasilkan dari bahan baku yang dapat diperbarui dan rendah emisi.

Dengan menggunakan listrik EBT, suatu perusahaan bisa mendapat sertifikat Renewable Energy Certificate (REC).

Baca Juga: Sasaran Tim Pendamping Keluarga Daerah Harus Dipenuhi untuk Penurunan Kasus Stunting

“Dengan mendapat sertifikat tersebut, Pupuk Kujang terbukti berbartisipasi dalam menjaga ketahanan lingkungan di tengah perubahan iklim dan pemanasan global,” ujarnya.

Listrik EBT adalah listrik yang dihasilkan dari air, panas bumi, bioenergi, hibrid, angin dan surya.

Saat ini, pemerintah sedang berupaya menurunkan emisi karbon untuk menjaga lingkungan.

Baca Juga: Jaga Asupan Nutrisi Korban Gempa Cianjur, Petani Binaan Pupuk Kujang Kirim 2 Ton Nanas Segar 

Pemerintah menargetkan net zero emission tahun 2060 nanti, atau tak ada karbon yang dihasilkan di Indonesia.

Selain soal listrik, Pupuk Kujang berhasil mengurangi emisi dari produksi.

Melalui inovasi pengendalian foaming pada unit CO2 removal dengan menerapkan injection intermitten.***

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x