Ferdinand Sinaga Tak Bisa Bermain Penuh di Piala Menpora, Pemain Muda Persib Banyak Kesempatan Bermain

- 13 Maret 2021, 19:47 WIB
Ferdinand Sinaga
Ferdinand Sinaga /persib.co.id

KARAWANGPOST - Persib Bandung sudah mantap menatap kompetisi pramusim Piala Menpora 2021. Tapi ada pekerjaan besar bagi Pelatih Persib Robert Alberts.

Ferdinand Sinaga belum bisa bermain 90 menit selama turnamen pramusim itu. Jadi Robert Alberts mengambil langkah khusus untuk memaksimalkan kinerja lini tengah dan depan.

Baca Juga: Tujuh Jenazah Hilang Misterius di Pemakaman COVID-19 Parepare Sulsel

Dilansir dari laman resmi Persib Bandung, persib.co.id, lini tengah dan depan perlu menjadi perhatian, karena komposisi kedua sektor itu mengalami perubahan menyusul hengkangnya lini tengah Persib.

Sementara lini depan Persib belum bisa diisi Wander Luiz yang masih berada di Brasil dan Geoffrey Castillion yang tengah dipinjamkan.

Baca Juga: Aldebaran Terus Pertahankan Reyna dari Nino, Bocoran Ikatan Cinta Sabtu 13 Maret 2021

Kedatangan Ferdinand Sinaga yang berposisi penyerang diharapkan menjadi solusi, meski kondisi kebugarannya belum berada di level terbaik untuk melakoni Piala Menpora 2021.

"Kami masih menyiapkan pemain muda di turnamen itu (Piala Menpora). Mereka bisa mendapatkan kesempatan bermain, karena Ferdinand kemungkinan tidak bisa bermain lebih dari 15-20 menit," kata Robert Alberts.

Baca Juga: Perahu Nelayan Meledak, Tiga ABK Alami Luka Bakar

Halaman:

Editor: Ali Hasan

Sumber: persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x