Arung Jeram Sungai Citatih Picu Andrenalin Pecinta Tantangan

- 29 Januari 2021, 16:30 WIB
Arung Jeram Sungai Citatih Destinasi Wisata Sukabumi
Arung Jeram Sungai Citatih Destinasi Wisata Sukabumi /

KARAWANGPOST - Sukabumi juga memiliki segudang sungai dengan aliran yang cukup deras. Salah satu sungai yang dimaksud adalah Sungai Cicatih yang kerap dijadikan sebagai lokasi arung jeram yang menantang dan menguras adrenalin.

Wisatawan menikmati wisata yang menantang, coba jelajahi Sungai Cicatih dengan menggunakan perahu karet dengan banyak orang.

Saat terbaik untuk melakukan arung jeram adalah saat musim panas. Pada saat ini arus sungai tidak terlalu deras, tapi jeram yang ditawarkan cukup menantang.

Baca Juga: Goa Buniayu Destinasi Wisata Sukabumi

Biasanya para pemula akan ditemani oleh seorang pemandu. Wisatawan bisa saja jatuh ke dalam air kalau tidak mampu menjaga keseimbangan saat berada di atas perahu.

Hal menarik lain dari Sungai Citatih adalah pemandangan di sekitarnya sembari seru-seruan melintasi air, kamu bisa menikmati pemandangan sekitar yang masih alami.

Baca Juga: Pantai Cimaja Destinasi Wisata Bagi Para Pencinta Surfing

Sepanjang jalan kamu akan dimanjakan dengan suasana yang alami sehingga begitu tiba di pos akhir, tubuh dan pikiran bisa lebih rileks.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x