Catat, Ini Program Penataan Wilayah di Purwakarta, Total Anggarannya Puluhan Miliar

- 21 Maret 2021, 18:13 WIB
Bupati Purwaarta Anne Ratna Mustika (Kiri).
Bupati Purwaarta Anne Ratna Mustika (Kiri). /Karawang Post/Diskominfo Purwakarta

KARAWANGPOST - Pemkab Purwakarta menyiapkan beberapa program terkait penataan wilayah. Anggaran miliaran rupiah diposkan di Dinas Tata Ruang dan Permukiman (Distarkim) Purwakarta.

"Kita telah menyiapkan sedikitnya lima program untuk penataan wilayah," kata Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, Minggu 21 Maret 2021.

Lima program tersebut ialah Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW). Kemudian Program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku), Program Sanimas Citarum Harum.

Baca Juga: Terapkan Prokes Ketat, Pilkades Serentak Karawang Digelar Hari Ini

Lalu DAK air minum, sanitasi dan perumahan. Selain itu, program air minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat.

Bupati Purwakarta yang disapa Ambu Anne ini menjelaskan, untuk PISEW merupakan program peningkatan dan pengembangan infrastruktur yang mendorong pertumbuhan ekonomi kawasan permukiman. Termasuk, peningkatan kualitas pemukiman di wilayah pedesaan.

Dalam keterangan persnya, anggaran program yang disiapkan untuk merealisasikan program tersebut sebesar Rp1,8 miliar.

Baca Juga: Update Covid-19 di Karawang Minggu 21 Maret, Kasus Kematian Bertambah Jadi 518 Orang

Ada enam desa di tiga kecamatan yang menjadi sasaran program PISEW itu. Di antaranya Desa Cihanjawar dan Pasanggrahan (Bojong), Pusakamulya dan Cibeber (Kiarapedes) serta Cikopo dan Cibodas (Kecamatan Bungursari).

Halaman:

Editor: Ali Hasan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x