Bupati Bekasi Ajak Masyarakat Berdoa dan Tetap Berikhtiar mesti ditengah Pandemi

- 2 Agustus 2021, 19:42 WIB
Bupati Bekasi Dani Ramdan
Bupati Bekasi Dani Ramdan /Instagram/@daniramdan0112/

KARAWANGPOST - Bupati Bekasi mengajak seluruh masyarakat untuk berdoa dan berikhtiar bersama melawan pandemi Covid-19.

Bupati Bekasi Dani Ramdan pada acara zikir dan doa yang diselenggarakan secara virtual bersama Presiden Joko Widodo mengatakan, tahun ini merupakan tahun kedua Indonesia memperingati Hari Kemerdekaan 17 Agustus di masa pandemi Covid-19.

"Ini tahun kedua, kita peringati HUT RI di masa pandemi. Satu sisi raya syukur terhadap nikmat kemerdekaan sebagai nikmat yang sangat hakiki. Oleh karenanya lebih tepat, perayaan kemerdekaan tahun ini kita isi dengan bertafakur dan meminta pertolongan kepada Allah SWT,"  Ucap Bupati.

Baca Juga: Ini Tiga Stategi Kemendes dalam Trisula Penanganan Pandemi Covid-19

Maka dari itu ia mengajak masyarakat Kabupaten Bekasi untuk berdoa dan berikhtiar agar segera terbebas dari pandemi Covid-19.

Pada acara tersebut Presiden Joko Widodo mengingatkan kemerdekaan yang dinikmati hari ini merupakan buah dari semangat persatuan dan kebersamaan seluruh anak bangsa Indonesia.

Presiden juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk berikhtiar dan memanjatkan doa kepada Allah Swt. untuk menghadapi pandemi Covid-19.

"Karena doa merupakan kekuatan yang dahsyat untuk membangkitkan harapan dan optimisme," ungkap Presiden.***

Editor: M Haidar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x