Presiden Jokowi Sebut Bantuan Pangan Efektif Stabilkan Harga Beras

- 25 November 2023, 05:20 WIB
Presiden Joko Widodo menyerahkan bantuan pangan beras kepada KPM di Papua
Presiden Joko Widodo menyerahkan bantuan pangan beras kepada KPM di Papua /Karawangpost/Foto/BPMI-Setpres

KARAWANGPOST - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan akan meneruskan Program Bantuan Pangan Beras untuk bulan Desember 2023 dan Januari, Februari serta Maret 2024.

Karena bantuan pangan tersebut terbukti sangat efektif meredam gejolak harga beras yang terjadi sebagai dampak bencana El Nino.

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi dihadapan 1.000 orang penerima manfaat yang hadir di Gudang Bulog Mandala, Biak Numfor, Papua pada hari Rabu 22 November 2023.

Baca Juga: Pemkab Karawang Berikan Penghargaan Kepada Para Seniman dan Budayawan

Presiden Jokowi memantau dan memberikan langsung Bantuan Pangan beras tahap II kepada 1.000 warga Keluarga Penerima Manfaat (KPM)

“Untuk tahap I kemarin sudah dibagikan Beras Bantuan Pangan oleh BULOG pada bulan Maret, April dan Mei, kemudian dilanjutkan tahap II untuk bulan September, Oktober dan hari ini disalurkan untuk bulan November, ujar Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi menekankan, untuk menjaga stabilitas harga beras di pasaran akan kita tambah untuk bulan Desember 2023 dan Januari, Februari, Maret 2024.

Baca Juga: BPBD Karawang Ajak Seluruh Instansi dan Masyarakat Bersiap Hadapi Potensi Bencana Hidrometeorologi

Ia juga mengatakan, penyaluran beras Bantuan Pangan ini menjadi program prioritas Pemerintah selain Program Stabilisasi Pasokan dan Harga (SPHP) atau Operasi Pasar dalam dalam rangka menyikapi perkembangan harga beras saat ini sebagai dampak kekeringan yang terjadi seluruh dunia.

Halaman:

Editor: M Haidar

Sumber: Setpres


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah