Korea Selatan Deteksi Jumlah Kasus COVID-19 Varian Delta Plus

- 3 Agustus 2021, 22:49 WIB
Korea Selatan Deteksi Kasus COVID-19 Varian Delta Plus
Korea Selatan Deteksi Kasus COVID-19 Varian Delta Plus /Karawangpost/pexels: pixabay

KARAWANGPOST - Korea Selatan menghadapi gelombang keempat kasus virus corona. Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) mendeteksi adanya temuan kasus COVID-19 Varian Delta Plus pada Selasa, 3 Agustus 2021.

Varian Delta Plus merupakan turunan dari varian Delta yang pertama kali ditemukan di India dan memperoleh mutasi protein lonjakan yang disebut dengan K!$7N yang ditemukan dalam varian Beta yang pertama kali ditemukan di Afrika Selatan.

Sejauh ini laporan terkait kasus tersebut Korea Selatan deteksi jumlah Kasus COVID-19 Varian Delta Plus dengan kasus yang masih sedikit.

Baca Juga: 4 Akar Permasalahan Terorisme di Abad 21, Salah Satunya Merebak di Masa Kini 

"Kasus pertama diidentifikasi pada pasien pria berusia 40-an yang tidak memiliki riwayat perjalanan baru-baru ini," kata KDCA.

"Kasus kedua ditemukan pada pelancong luar negeri," kata KDCA.

Tes yang dilakukan terhadap orang-orang yang pernah melakukan kontak langsung dengan pria tersebut menunjukkan hasil positif pada salah satu anggota keluarga.

Baca Juga: Selancar Ombak dan Skateboard Dongkrak Trafik Penonton Olimpiade Tokyo

Namun, KDCA tidak mengonfirmasi bahwa pasien tersebut terpapar COVID-19 varian Delta Plus.

Halaman:

Editor: Zein Khafh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x